Seri Pembuka Trial Game Dirt 2024 Digelar di Semarang, Bakal Seru dan Beda!

Seri Pembuka Trial Game Dirt 2024 Digelar di Semarang, Bakal Seru dan Beda!
Ilustrasi kejuaran Trial Game Dirt di tanah air. Foto: dok for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Trial Game Dirt 2024 siap kembali digelar sebanyak lima seri di berbagai kota. Seri pertama akan berlangsung di Kota Semarang, Jawa Tengah, tepatnya di Sirkuit Lapangan Garnisun.

Seri pertama akan berlangsung pada 5-6 Juli 2024 mendatang. Trial Game Dirt 2024 bakal menantang para pembalap trail terbaik menampilkan performa apik, dengan catatan waktu terbaik di empat kelas yang akan diperlombakan.

Selain Semarang sebagai venue perdana, Trial Game Dirt 2024 akan berlanjut ke Sidoarjo (26-27 Juli), Yogyakarta (23-24 Agustus), Solo (27-28 September), dan seri pamungkas di Malang (11-12 Oktober).

Para crosser akan berlaga dan mengumpulkan poin demi poin dari seri pertama hingga kelima, untuk merebut gelar Juara Umum Trial Game Dirt 2024.

Agnes Wuisan dari 76Rider selaku penyelenggara menyampaikan optimismenya jelang gelaran seri perdana di Semarang.

Ajang Trial Game Dirt 2024 diharapkan mampu menyajikan kejuaraan yang berkualitas, sekaligus mendukung perkembangan dunia extreme sports di tanah air.

“Bergulirnya Trial Game Dirt 2024 memang sudah banyak ditunggu para penggemar balap di berbagai daerah. Kami berupaya memastikan Trial Game Dirt tahun ini akan menjadi wadah yang kompetitif bagi para talenta-talenta terbaik balap motocross di tanah air. Harapannya akan terjadi persaingan yang sengit di lintasan hingga menghasilkan juara-juara baru di tiap kelas yang diperlombakan,” ujar Agnes Wuisan dalam keterangannya, Kamis (27/6).

Kota Semarang dipilih sebagai lokasi seri pembuka Trial Game Dirt 2024, karena memiliki basis penggemar dan pegiat motocross yang cukup besar.

Trial Game Dirt 2024 siap kembali digelar sebanyak lima seri di berbagai kota. Seri pertama akan berlangsung di Kota Semarang, Jawa Tengah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News