Serikat Buruh Rencanakan Mogok Nasional Tanggal 2 Desember

jpnn.com - JAKARTA - Ratusan ribu buruh bertekad akan tetap melaksanakan aksi mogok nasional pada 2 Desember 2016.
Meski aparat telah menegaskan bahwa ada pihak yang ingin makar bakal menunggangi aksi tersebut, serikat buruh tidak perduli.
Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal menegaskan bahwa buruh berpendapat rencana aksi massa pada 2 Desember 2016 adalah aksi damai, bukan untuk melakukan perbuatan makar.
"Jadi, statement aparat keamanan yang menyatakan aksi massa pada 2 Desember 2016 sebagai upaya makar sangat berlebihan," ujar Said Iqbal dalam keterangannya, Kamis (24/11).
Menurut dia, pernyataan aparat yang menuding ada aksi makar pada 2 Desember 2016 itu malah menunjukkan arogansi kekuasaan dan kekuatan aparat yang hanya bertujuan membungkam suara masyarakat sipil, termasuk kaum buruh.
"Oleh karenanya, buruh menyatakan, bahwa rencana mogok nasional yang dipersiapkan buruh akan tetap dilaksanakan pada 2 Desember 2016 digelar di 20 Provinsi secara serentak," ujar Said Iqbal.
Dia menyebut, untuk aksi 2 Desember 2016 itu, ratusan ribu buruh akan turun di wilayah Jabodetabek yang akan dipusatkan di depan Istana Negara.
Bahkan, lanjut dia, rencana aksi mogok nasional oleh buruh ini pun sudah disampaikan lewat Mabes Polri.
JAKARTA - Ratusan ribu buruh bertekad akan tetap melaksanakan aksi mogok nasional pada 2 Desember 2016. Meski aparat telah menegaskan bahwa ada pihak
- Cak Imin Gelar Halalbihalal, Ma'ruf Amin & Sejumlah Menteri Hadir
- Pastikan Dana Haji Aman, Kepala BPKH: Kami Utamakan Transparansi dan Prinsip Syariah
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai