Sering ada Pertemuan di Rumah Kontrakan RH, Digerebek, Ada Senjata Laras Panjang

Dia menyatakan pihaknya hanya memberikan bantuan pengamanan wilayah di sekitar lokasi.
"Kalau soal siapa yang diamankan, silakan konfirmasi ke tim Densus 88. Saya hanya diminta bantuan mengamankan lokasi sekitar saat dan usai kegiatan tersebut," kata Kapolres.
Tim Densus 88 Antiteror Mabes Polri mengamankan dua warga yang tinggal di Kabupaten Kediri.
RH diamankan di Jalan Cipunegara, Desa Darungan, Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri.
Selain RH, tim juga mengamankan AN, warga Desa Tertek, Kecamatan Pare, saat berada di Jalan Basuki Rahmat, Dusun Templek, Desa Darungan, Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri.
Densus 88 diketahui sebelumnya juga melakukan operasi penangkapan di Provinsi Lampung.
Mereka menangkap sejumlah petinggi di yayasan amal bernama Lembaga Amil Zakat Baitul Maal Abdurrahman Bin Auf (LAZ BM ABA).(Antara/jpnn)
Sering ada pertemuan di rumah kontrakan RH, ditemukan senjata laras panjang saat digarebek aparat kepolisian.
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Ini 10 Rekomendasi Aplikasi Sewa Rumah Terbaik
- Ada Senjata Laras Panjang & 3 Butir Peluru di Lokasi Sabung Ayam, Siapa Pemiliknya?
- Kementan Gandeng Densus 88, Dorong Kewirausahaan dan Ketenagakerjaan Sektor Pertanian
- 3 Teroris yang Ditangkap di Jateng Merupakan Jaringan Anshor Daulah
- Densus 88 Bubarkan Jamaah Islamiyah, Ormas yang Pernah Ledakkan HKBP Hangtuah Pekanbaru
- Sebegini Tarif Kamar Kos & Rumah Kontrakan di Sekitar IKN, Jangan Kaget