Sering Dihajar Suami, Tetap Bersama, Ibu 6 Anak Depresi
jpnn.com - TARAKAN – Miris benar nasib Ranah. Ibu enam anak itu mengalami depresi karena sering dihajar sang suami d. Ia terpaksa dijemput petugas Pemerintah Kota (Pemkot) Tarakan dan dibawa ke Panti Jompo yang berada di Juata Permai, Kecamatan Tarakan Utara bersama tiga anaknya.
Sementara tiga orang anak lagi tinggal dipanti asuhan di Kelurahan Pamusian. Meski sering mengalami kekerasan dalam rumah tangga, ia tetap bertahan dengan suaminya tersebut.
Sekitar sepekan lalu, Pemkot Tarakan mendapatkan laporan keberadaan Ranah yang tinggal di rumah warga yang ditinggal penghuninya akibat terkena gempa. Di sanalah Ranah bersama enam anaknya itu tinggal.
Sedangkan suaminya Ed hingga Ranah dipindahkan ke Panti Jompo, tak muncul batang hidungnya. Berdasarkan pantauan Kaltara Pos di Panti Asuhan, Jumat (24/6) kemarin, tampak Ranah berada di ruang Medik dan Konseling pada Panti Jompo Juata Permai bersama tiga anaknya, Rh, Ri dan El yang paling kecil.
Tiga anaknya lagi bernama Nr, Sn dan Rm yang sudah masuk usia pelajar sekolah dasar (SD) tidak bisa mengenyam pendidikan lantaran tidak disekolahkan oleh orang tuanya. (rml/jos/jpnn)
TARAKAN – Miris benar nasib Ranah. Ibu enam anak itu mengalami depresi karena sering dihajar sang suami d. Ia terpaksa dijemput petugas Pemerintah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polda Sumsel Berikan Makan Siang Gratis kepada Siswa SDN 036 Palembang
- BPTD Jabar Sidak Pul Bus Pariwisata Menjelang Nataru, Antisipasi Kendaraan Bodong
- Bersama Masyarakat, Polres Rohul Deklarasi Kampung Bebas Narkoba di Desa Puo Raya
- BPTD: 1.000-an Bus Pariwisata di Jawa Barat Tidak Laik Jalan
- Jadi Muncikari di Rohul, 3 Orang Perempuan Ditangkap Polisi
- Innalillahi, 4 Santri Meninggal Tertimbun Tanggul Kolam Roboh di Sukabumi