Sering Kesurupan, Boah Sartika: Keturunan dari Mamahku

jpnn.com, JAKARTA - Komika Boah Sartika mengaku memiliki kemampuan lebih peka terhadap hal mistis di sekitarnya.
Tak heran, jebolan ajang pencarian bakat tersebut jadi lebih mudah dirasuki makhluk tak kasat mata atau kesurupan.
Namun, kebiasaan kesurupan makhluk halus tersebut rupanya tak semata dialami Boah.
Pemain film Induk Gajah itu mengaku kebiasaan kesurupan tersebut ternyata turun-temurun dari sang ibunda.
"Aku baru cerita di sini, nih. Ternyata aku itu kesurupan karena keturunan dari mamahku," kata Boah saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Dia mengungkapkan baru mengetahui fakta tersebut dari sang ibunda pada bulan Februari lalu.
Menurut Boah Sartika, kebiasaan kesurupan tersebut juga menurun kepada kakak kandungnya.
"Aku tanya kenapa mamah baru bilang, ya. Terus, mamah bilang 'waktunya saja tepat', begitu," tuturnya.
Komika Boah Sartika mengaku sering kesurupan, rupanya kebiasaan tersebut keturunan dari sang ibunda.
- LucuFlix Resmi Diluncurkan, MLI Sajikan Konten Bagi Para Pencinta Komedi
- Kecewa Dibohongi Fico, Aurel Hermansyah: Bilang Mobil Kecelakaan, Astaga!
- Rispo Bongkar Aib Fico Fachriza, Sebut Sang Adik Bohong Soal Alasan Pinjam Duit
- Setahun Berkiprah, SMK Helmet Makin Diminati Bikers Hingga Komika
- Soal Penjurian Comic 8 Revolution, Oki Rengga: Mereka Harus Sadar Terus Berkompetisi
- Dzawin Tampil dengan Menyampaikan Keresahan Lewat Lagu Sisi Lain