Sering Mati Langkah, Greysia Polii / Apriyani Rahayu Kandas di Babak Pertama BAC 2019
jpnn.com, WUHAN - Ganda putri terbaik Indonesia Greysia Polii / Apriyani Rahayu gagal menahan laju wakil tuan rumah, Li Wenmei / Zheng Yu di babak pertama Badminton Asia Championships atau BAC 2019.
Peringkat lima dunia ini kalah dari Li / Zheng dengan skor 12-21, 17-21 di Wuhan Sports Center, Rabu (24/4) sore WIB. Penampilan Greysia / Apriyani memang tak seperti biasanya, mereka tak bisa mengantisipasi pengembalian-pengembalian lawan dan sering mati langkah.
"Memang lawan lebih siap, dari segi semuanya. Dibandingkan dengan pertemuan sebelumnya, mereka lebih siap," ungkap Greysia seperti dikutip dari Badminton Indonesia.
(Baca Juga: Hanya 22 Menit! Minions Masuk 16 Besar BAC 2019)
Pada pertemuan sebelumnya di German Open 2019, Greysia / Apriyani menang straight game atas Li / Zheng dengan skor 21-16, 21-19. "Kali ini mereka lebih inisiatif nggak mau naikin bola dan tempo permainannya dipercepat, itu yang tidak kami antisipasi," beber Apriyani.
"Pada game kedua kami mau lebih cekatan, coba antisipasi. Namun, mereka balik lagi mempercepat permainan dan mengambil kesempatan, mereka lebih percaya diri dari kami. Sebetulnya beban karena lebih diunggulkan sih tidak ada, tetapi kami merasa ada tanggung jawab," ujar Greysia.(bi/jpnn)
Greysia Polii / Apriyani Rahayu gagal menahan laju wakil tuan rumah, Li Wenmei / Zheng Yu di babak pertama Badminton Asia Championships atau BAC 2019.
Redaktur & Reporter : Adek
- Menanti Peran Baru Greysia Polii di Kepengurusan Baru PBSI Periode 2024–2028
- Pertarungan Dudung Abdurachman Lawan Fadil Imran di Bursa Ketum PBSI, Greysia Polii Buka Suara
- Awal Terjal Apriyani/Fadia di Babak Pertama Indonesia Open 2024
- Drama Ganda Putri, Apriyani Hampir Beradu Jotos dengan Fadia saat Latihan
- Bahaya! Sektor Ganda Putri Indonesia Diterpa Badai Cedera
- Jadwal Perempat Final BAC 2024: 3 Wakil China Coba Jegal Asa Juara Wakil Indonesia