Sering Sakit, Abdillah Bebas Bersyarat 1 Juni
Senin, 19 April 2010 – 23:46 WIB
Baca Juga:
Cerita lain dari Murdjito, selama di LP, kegiatan terbanyak Abdillah adalah beribadah. "Kegiatan beliau lebih banyak ke hal-hal yang bersifat rohani. Beliau pernah bilang ke saya, "mumpung di sini (di LP,red), banyak waktu untuk mendekatkan diri kepada Allah". Setahu saya, tak banyak kegiatan selain beribadah," ujarnya.
Bagaimana kondisi Abdillah saat ini? Murdjito bercerita, secara umum baik-baik saja. Namun dikatakan, "Beliau sering sakit." Hanya saja, Murdjito tidak tahu persis sakit apa yang diderita pria yang ditahan KPK awal Januari 2008 itu. Yang jelas, lanjutnya, paling tidak sebulan sekali Abdillah melakukan kontrol kesehatan di unit kesehatan LP.
Sekedar diketahui, setelah menjalani masa penahanan di tahanan Polda Metro Jaya, begitu putusan kasasi dari Mahkamah Agung (MA) yang memvonis 4 tahun penjara keluar, Abdillah dieksekusi ke LP Cipinang. Hanya saja, di LP Cipinang hanya sesaat saja, lantas dipindahkan ke LP Sukamiskin, Bandung. Abdillah menjalani hukuman pidana dalam kasus korupsi pengadaan mobil pemadam kebakaran dan APBD Kota Medan. Sedangkan mantan Wakil Walikota Medan, Ramli, masih menjalani hukuman di LP Cipinang. Kemungkinan besar, Ramli juga akan mendapatkan masa pembebasan bersyarat pada 1 Juni mendatang, lantaran vonis yang dijatuhkan kepadanya untuk kasus yang sama, juga 4 tahun penjara. (sam/jpnn)
JAKARTA -- Mantan Walikota Medan, Abdillah, akan dikeluarkan dari LP Sukamiskin, Bandung, pada 1 Juni 2010 mendatang. Pasalnya, pada tanggal itu
Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu
BERITA TERKAIT
- IPW Minta Masyarakat Menunggu Hasil Penyelidikan Kasus Penembakan di Semarang
- Prarekonstruksi Polisi Tembak Siswa SMKN 4 Semarang, Ada 3 Lokasi
- Tok, Hakim Tolak Gugatan Praperadilan Tom Lembong
- Jaksa Dianggap Mengambil Alih Kewenangan Penyidikan di Kasus Korupsi Timah
- Kapolrestabes Semarang Disorot soal Siswa SMKN 4 Semarang Tewas Diduga Ditembak Polisi
- Kementerian ATR: Diperlukan Upaya Strategis dalam Pengelolaan Tanah dan Ruang