Seringai Hingga Swellow Beraksi di Guinness Brighter Together
jpnn.com, JAKARTA - Festival musik, Guinness Brighter Together - Discover the Good Things in Our Diversity akan digelar pada 27-28 Oktober 2023 di Senayan Park, Jakarta.
Adapun Guinness Brighter Together merupakan festival hasil kolaborasi Guinness dan Plainsong Live yang mengedepankan berbagai hal terbaru di industri hiburan populer.
Selain pentas musik, Guinness Brighter Together juga menjadi ajang pamer karya kolaborasi para pelaku dan komunitas seni, musik, serta kuliner.
"Ada beragam ide di sekitar kita. Kita harus bisa bekerja sama menyatukannya untuk membuat karya luar biasa sebagai jawaban dari segala keraguan. Kita bisa bikin karya-karya seru bersama, saling menginspirasi dan terinspirasi," kata Bayu Hanandhika, Marketing Manager Guinness Indonesia.
"Kami mendukung semangat kolaborasi dan inisiasi Guinness sepenuhnya. Dalam perjalanannya, Plainsong Live bisa berkembang dan terus persisten karena dukungan teman-teman dan rekan-rekan. Kami senang bisa merayakan beragam kesenian dan mengajak pengisi acara yang praktiknya syarat dengan semangat kolaborasi," tambah Ferry Dermawan dari Plainsong Live.
Guinness Brighter Together memiliki beberapa area yang bisa dikunjungi oleh pengunjung.
Dari segi perhelatan musik, penyelenggara menyiapkan dua panggung istimewa.
Guinness Smooth Session menampilkan persilangan musik, multimedia, visual mapping, dan tata cahaya yang eksploratif serta menyodorkan pengalaman segar untuk para pengunjung.
Festival musik, Guinness Brighter Together - Discover the Good Things in Our Diversity akan digelar pada 27-28 Oktober 2023 di Senayan Park, Jakarta.
- Swellow Lanjutkan Eksplorasi Lewat Pasang
- Swellow, Texpack, dan Rrag Jalani Tur Asbun di Jawa 2024
- Selebrasi Bersama di Pestapora 2024
- Swellow, Texpack, dan Rrag Bawakan Lagu Baru di Panggung Asal Bunyi
- The Jansen Hingga Swellow Siap Beraksi dalam Konser Asal Bunyi
- Konser Kemanusiaan Untuk Gaza Dimulai, Rp 305 Juta Donasi Terkumpul