Serius di Indonesia, NETA Mulai Produksi Mobil Listrik Pada Kuartal II
jpnn.com, JAKARTA - PT. NETA Auto Indonesia bersiap merakit mobil listrik di Indonesia pada kuartal 2 tahun ini, melalui PT. Handal Indonesia Motor (HIM).
Neta menyatakan pihaknya bermitra dengan PT. HIM yang telah berdiri dari tahun 1993 itu, karena memiliki pengalaman kerja yang baik, kredibilitas tinggi, dan dipercaya banyak brand.
“Sebagai brand yang baru saja berdiri di Indonesia, kami ingin menunjukkan komitmen serta keseriusan kami dalam menyediakan kendaraan yang dapat memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia," ujar Assistant President NETA Auto dan Vice President NETA Overseas Wang Chengjie, dalam keterangannya.
Wang mengatakan pihaknya tidak hanya berfokus pada konsumen, tetapi juga membangun kerja sama yang kuat dengan beberapa perusahaan untuk mencapai tujuan membangun industri otomotif Indonesia menjadi lebih baik.
NETA berharap kerja sama dengan PT. HIM dapat merealisasikan visi dan misi perusahaan mendukung pemerintah dalam penggunaan kendaraan listrik sebagai alternatif utama mobilitas dalam negeri.
"Kami percaya, Indonesia memiliki potensi yang baik dalam menerima adanya kendaraan listrik sebagai alternatif utama dalam mendukung kegiatan mobilitas sehari-hari, karena terbukti lebih efektif dan ramah lingkungan," jelas Wang.
NETA pertama kali diperkenalkan ke publik pada 2018 di Cina, dan terus berkembang dengan melakukan ekspansi ke beberapa negara di Asia dan Eropa.
Dengan adanya kerja sama antara NETA dengan PT. HIM, diharapkan dapat merakit dan memproduksi produk yang sudah disesuaikan dengan kebutuhan konsumen di industri otomotif Indonesia.
PT. NETA Auto Indonesia bersiap merakit mobil listrik di Indonesia pada kuartal 2 tahun ini, melalui PT. Handal Indonesia Motor (HIM).
- Diler Neta Pluit dengan Fasilitas 3S Resmi Beroperasi
- Diterima Baik di Pasar Indonesia, MG Cyberster Bakal Diproduksi Lokal?
- BMW iX3 Bertenaga Listrik Bersiap Mengaspal Tahun Depan
- 10 Unit Roadster Listrik MG Cyberster Resmi Diserahkan Kepada Konsumen
- Geber Hyundai Ioniq 5 N di Sirkuit Mandalika: Punya Suara Mirip Mobil Balap ICE
- Lisa Blackpink Tiba di Jakarta, Dijemput Mobil Mewah, Harganya Gak Main-Main