Seriusi Bisnis Properti, Astra Gelontorkan Rp 8 Triliun

Sementara itu, Anandamaya Residences merupakan apartemen kelas premium yang dijadwalkan selesai dibangun pada semester pertama 2018.
Proyek itu dimulai pada 2013 ketika ASII dan Hongkong Land menandatangani perjanjian kerja sama pengembangan proyek apartemen melalui PT Brahmayasa Bahtera.
PT Brahmayasa merupakan perusahaan patungan antara ASII dan Hongkong Land dengan kepemilikan saham 60:40.
Perusahaan tersebut berdiri pada 2013. Menara Astra dan Anandamaya Residences terletak di kawasan Sudirman Central Business District (SCBD), Jakarta Selatan.
Nilai investasi Menara Astra Rp 4,5 triliun. Adapun Anandamaya Residences dibangun dengan total investasi Rp 3,5 triliun.
Artinya, Astra menggelontorkan dana Rp 8 triliun untuk dua proyek properti tersebut.
’’Apartemen Anandamaya Rp 3,5 triliun itu patungan. Kalau (Menara) Astra, uangnya dari kas internal,’’ ungkap David.
Menara Astra dibangun di lahan seluas 2,4 hektare dan mempunyai 47 lantai. Mayoritas penyewanya adalah perusahaan asing.
PT Astra International Tbk semakin serius menggarap bisnis properti.
- PIK 2 Jadi Oase Investasi Properti Menjanjikan di Tengah Ketidakpastian Global
- Pengembang Properti Lippo Cikarang Berkomitmen Menerapkan Pertumbuhan Berkelanjutan
- Adhome Bikin Akses Properti Lebih Mudah dan Transparan
- Savyavasa, Hunian Kelas Atas yang Jadi Rebutan Pembeli
- Rumah123 dan Ringkas Berkolaborasi untuk Permudah Akses KPR
- Rumah123 dan Ringkas Jalin Kemitraan untuk Tingkatkan Akses Pembiayaan Properti