Serpong Rawan Curanmor Bersenpi
Selasa, 24 Januari 2012 – 06:55 WIB

Serpong Rawan Curanmor Bersenpi
SERANG - Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) masuk kategori rawan tindak kejahatan Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) bersenjata api (Senpi). Warga diminta waspada terkait tindak kejahatan ini. Untuk meminimalisir aksi Curanmor Polsek Serpong intensifkan patroli malam dan menggelar operasi kilat jaya.
Kapolsek Serpong Kompol Nico A. Setiawan mengatakan, tindak kejahatan Curanmor masih tinggi terutama di daerah pemukiman padat penduduk di wilayah Serpong. “Wilayah Serpong rawan tindak kejahatan Curanmor bersenpi. Untuk itu kami terus melakukan pengamanan di wilayah sektor Serpong,” ujarnya, Senin (23/1).
Berbagai upaya terus dilakukan pihak kepolisian seperti patroli malam di wilayah pemukiman, hingga Operasi Kilat Jaya di sejumlah titik. “Operasi Kilat Jaya diharapkan mampu meminimalisir tindak kejahatan Curanmor. Dalam operasi ini kami melakukan pemeriksaan kelengakapan surat-surat kendaraan pemilik,” kata Nico, seraya mengatakan pengamanan juga dilakukan menyusul adanya bentrokan antara Ormas Pemuda Pancasila (PP) dan FBR Minggu (22/1).
“Operasi kami lakukan tidak hanya di satu titik, melainkan berpindah-pindah,”imbuhnya.
SERANG - Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) masuk kategori rawan tindak kejahatan Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) bersenjata
BERITA TERKAIT
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku