SERU BANGET! Begini Cara Pak Wawali Menikmati Long Weekend
jpnn.com - Wakil Wali Kota (Wawali) Mataram H Mohan Roliskana rupanya tidak ingin melalui libur panjang begitu saja. Dia mengajak keluarganya untuk terjun ke alam. Menikmati pemandangan dan mencoba sensasi rafting.
HAMDANI WATHONI, Mataram
Mengajak para wartawan, Mohan dan keluarga tiba di Lombok Rafting di Desa Batu Mekar Lingsar sekitar pukul 11.00 Wita. Tak mau berlama-lama, rombongan ini nampaknya sudah tidak sabar ingin mencicipi kesegaran air sungai yang mengalir di wilayah tersebut.
Setelah mengganti pakaian dan memakai perlengkapan rafting, rombongan pun harus diantar menggunakan mobil menuju garis start.
Maklum, jarak garis start cukup jauh dari lokasi tempat istirahat. Mereka juga harus berjalan kaki menuju sungai mengingat kendaraan tidak bisa masuk ke daerah dekat sungai. Suasana pepohonan, kebun rambutan dan hutan memberikan sensasi pemandangan yang menakjubkan. Anak-anak yang ikut nampak terlihat bersemangat berjalan menuju lokasi sungai garis start.
Setibanya di sungai, beberapa anggota rombongan yang tak bisa menahan diri melihat jernihnya air sungai langsung menceburkan diri. Mereka seolah ingin menghilangkan dahaga akan hausnya menikmati segarnya air sungai yang masih alami dan belum terkontaminasi.
Setelah mendapat arahan dari pemandu rafting, perjalanan pun dimulai. Menaiki perahu karet yang dilengkapi dengan driver, rombongan terbagi menjadi lima perahu. Mohan bersama istrinya Hj Kinastri beserta kedua anaknya dan keponakanya berada dalam satu perahu. Anak-anak berada di tempat duduk depan. Sedangkan Mohan dan istrinya berada di belakang.
Belum satu menit di atas perahu, mereka sudah di sambut dengan jeram welcome. Anak-anak yang semula duduk manis, mulai berteriak melihat perahunya bergoyang-goyang akibat arus dan bebatuan yang membuat perahu karet berkelok-kelok. Bushh..suara perahu yang dihanyutkan oleh arus dan bertabrakan dengan jeram yang cukup memacu adrenalin.
- 7 Khasiat Tomat Campur Jeruk Nipis, Bantu Tingkatkan Gairah Pria
- 5 Khasiat Air Labu Siam Campur Madu, Bisa Bantu Obati Diabetes
- 5 Buah yang Aman Dikonsumsi Penderita Asam Lambung
- 9 Manfaat Alpukat, Selamat Tinggal Deretan Penyakit Ini
- Cegah Sembelit dengan Mengonsumsi 5 Makanan Ini
- Program Bayi Tabung di Brawijaya Hospital Antasari Berhasil