Seru Nih! Dua Tokoh Ini Siap Promotori Debat Rizal vs RJ Lino
jpnn.com - JAKARTA - Pakar komunikasi politik, Profesor Tjipta Lesmana dan mantan anggota Dewan Pembina Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Fuad Bawazier menyatakan siap menjadi promotor debat Menko Kemaritiman dan Sumber Daya, Rizal Ramli dengan Direktur Utama PT Pelindo II RJ Lino.
"Saya dengan senang hati kalau dipercaya jadi promotor debat Rizal Ramli dengan RJ Lino. Tapi debatnya harus presroom DPR ini," kata Tjipta Lesmana, di sela-sela diskusi dengan Fuad Bawazier, di Gedung DPR, Senayan Jakarta, Kamis (17/8).
Sesuai dengan kapasitas ilmu yang dimiliki, guru besar komunikasi politik itu menawarkan dirinya untuk jadi moderator.
"Kalau saya, akan ambil bagian sebagai moderator. Teman wartawan di parlemen, sebaiknya bergabung dengan Fuad Bawazier sebagai panelis," pintanya.
Melihat perkembangan terakhir dari kedua belah pihak, lanjut Tjipta Lesmana, situasinya sudah semakin matang untuk mereka berdebat.
"Bahkan Lino hari ini melalui sebuah media cetak menyatakan siap untuk berdebat dengan siapa pun," ungkapnya.
Pernyataan Tjipta Lesmana tersebut didukung oleh Fuad Bawazier.
"Ini hanya tinggal mempertemukan mereka saja. Saya setuju tempatnya di presroom DPR biar liputannya optimal," pungkasnya.(fas/jpnn)
JAKARTA - Pakar komunikasi politik, Profesor Tjipta Lesmana dan mantan anggota Dewan Pembina Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Fuad Bawazier
- Kemendagri Apresiasi Kinerja Pj Gubernur Sumut, Luar Biasa
- 5 Berita Terpopuler: Pernyataan BKN Keluar, Kepastian Besaran Gaji PPPK Paruh Waktu Ada tetapi Tanpa Tunjangan, Waduh
- Gaji PPPK Paruh Waktu Rp 3,8 Juta, Jam Kerja Part Time Belum Jelas
- Peradi Masih jadi Pilihan Utama Calon Advokat Untuk Ikuti PKPA
- Masjid Indonesia Pertama di Yokohama Jepang Resmi Dibangun
- KAI Properti Dukung Pelestarian Lingkungan Melalui Aksi Tanam Pohon