Seru… Sempat Dikuntit dan Hilang, Ini Kronologis Penangkapan Jaringan Santoso
jpnn.com - LABUAN BAJO - Kapolda NTT Brigjen Pol Endang Sunjaya menjelaskan kronologis penangkapan teroris Safrudin yang merupakan jaringan teroris Santoso di ruas Jalan Trans Flores, Rangga Watu, Desa Golo Desat, Kecamatan Mbeliling, Manggarai Barat, Sabtu (18/4). Endang mengatakan, operasi penangkapan Safrudin, dimulai sekira pukul 02.00 Wita, kemarin.
Tim gabungan Densus 88 beserta Polres Manggarai Barat, awalnya bergerak menuju Kampung Tua, Desa Jengok, Kecamatan Sanonggoang, dan selanjutnya melakukan penyisiran dengan target Kampung Toe.
Dan sekira pukul 06.00 Wita, kata Endang, tim tiba di Kampung Pola, dan melakukan koordinasi untuk melakukan penangkapan di Kampong Toe. Namun Safrudin tidak ditemukan. Tim Densus 88 kemudian melanjutkan penyisiran hingga pukul 15.00 Wira ke arah Desa Bambor, dan diperoleh informasi bahwa Safrudin telah menaiki salah satu bus menuju Labuan Bajo.
Menindaklanjuti informasi itu, jelas Endang, tim Densus langsung melakukan pengejaran. Tim berhasil mencegat bus dan menemukan Safrudin berada di dalamnya.
Safrudin pun ditangkap tanpa perlawanan dan dibawa ke Mapolres Manggarai Barat untuk dilakukan interogasi oleh Densus 88. "Setelah diinterogasi, yang bersangkutan akan dibawa tim Densus 88 ke Jakarta untuk diproses hukum lebih lanjut," kata mantan Wakapolda Aceh itu.
Jendral bintang satu itu melanjutkan, Safrudin merupakan eksekutor pembunuhan terhadap Kapolsek Ambalawi, Bima, NTB, Iptu Abdul Salam pada 18 Agustus 2014 silam di Wera, Kecamatan Ambalawi. Saat itu, korban yang tengah mengendarai sepeda motor ditembak tepat di kepalanya hingga tewas seketika. "Safrudin ini orang Bima (NTB) namun kawin dengan orang Labuan Bajo," jelas Kapolda.(joo/ito)
LABUAN BAJO - Kapolda NTT Brigjen Pol Endang Sunjaya menjelaskan kronologis penangkapan teroris Safrudin yang merupakan jaringan teroris Santoso
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Wamenhub Suntana Pantau Kelancaran Lalu Lintas di Pos Gadog Puncak
- TNI AD Mengerahkan 58 Ribu Prajurit Bantu Polri Mengamankan Nataru
- Libur Natal, TMII Dipadati Lebih dari 12 Ribu Pengunjung
- Juru Dakwah Bakal Disertifikasi, Wantim MUI Memberi Masukan
- Libur Natal, Taman Margasatwa Ragunan Dipadati Lebih dari 35 Ribu Pengunjung
- Riza Patria Pastikan Kemendes PDT Kawal Relokasi Korban Tanah Bergerak di Sukabumi