Sesak Nafas Bapak ini Disebabkan Tumor 2 Kg
Selasa, 08 Maret 2016 – 05:00 WIB
SURABAYA – Sesak nafas merupakan salah satu penyakit yang cukup banyak diderita masyarakat. Namun, apa yang dialami oleh Yohanis Rumuy sangat berbeda. Pasalnya, penyebab sesak itu adalah karena keberadaan tumor di rongga dada. Tak tanggung-tanggung, ukurannya sudah hampir sebesar kepala. 15 x 15 cm. Untungnya, tumor tersebut bisa diangkat di RSUD dr Soetomo. "Sebelum tumor diangkat, saya sering batuk dan sesak napas," ujar Yohanis.
Pria 49 tahun itu menceritakan, keluhan batuk dan sesak napas tersebut dialaminya sepanjang 2015. Bahkan, sesak napas itu selalu diikuti rasa sakit kepala. "Awalnya saya biarkan. Saya mulai khawatir saat sakit kepala berlangsung berjam-jam, mulai pagi sampai sore," ujarnya.
Baca Juga:
Awal tahun lalu, pria asli Ambon itu mendatangi rumah sakit. Dia meminta CT scan kepala. Ternyata kepalanya baik-baik saja. Pemeriksaan berlanjut pada rontgen dada. Ternyata, tepat di depan jantung Yohanis, ada tumor besar. "Dokter bilang baru kali ini ada tumor sebesar itu," ucapnya.
Pada saat itu juga, Yohanis memutuskan berobat ke Malaka, Malaysia. Pada 10 Januari lalu, dia menjalani pengambilan sampel dengan jarum khusus. Setelah itu, dilanjutkan tindakan biopsi dengan cara mengambil sebagian kecil tumornya.
SURABAYA – Sesak nafas merupakan salah satu penyakit yang cukup banyak diderita masyarakat. Namun, apa yang dialami oleh Yohanis Rumuy
BERITA TERKAIT
- Longsor di Karo, 9 Orang Meninggal Dunia, Satu Hilang
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Macet Total, Ternyata Ini Penyebabnya
- Alhamdulillah, Warga Cikaret Kini Miliki Trafo PLN, Aliran Listrik Makin Stabil
- Jembatan Sungai Rokan Miring, Kendaraan Berat Dilarang Melintas
- Masa Cuti Kampanye Berakhir, Aep Syaepuloh Kembali Jabat Bupati Karawang
- Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut