Seskab Pastikan Keputusan Jokowi Pilih Gatot Nurmantyo sudah Final

jpnn.com - SOLO - Sekretaris Kabinet (Seskab) Andi Widjajanto menyatakan pilihan Presiden Joko Widodo atas Kepala Staf TNI AD (KSAD) Jenderal Gatot Nurmantyo sebagai calon Panglima TNI sudah final. Karenanya, Presiden Jokowi -sapaan Joko Widodo tidak akan lagi membahas nama calon Panglima TNI karena sudah mengusulkan Gatot ke DPR RI.
"Apalagi yang dibahas? Kan sudah dicalonkan. Untuk kami itu sepenuhnya kewenangan presiden," ujar Andi di kediaman Jokowi, Solo, Rabu (10/6).
Andi ditanya soal penunjukan Gatot karena hari ini Jokowi dan Kepala Staf Kepresidenan Luhut Panjaitan akan menggelar rapat kecil membahas sejumlah isu nasional. Namun, soal Gatot tak akan dibahas dalam rapat itu.
Andi menyatakan, Jokowi sudah mengkaji seluruh pertimbangan sebelum menentukan nama calon Panglima TNI. Namun, Andi tidak merinci pertimbangan yang melatari penunjukan Gatot sebagai calon pengganti Jenderal Moeldoko.
Andi hanya memastikan pengusulan nama Gatot tak menyalahi undang-undang. "Sudah diputuskan Pak Gatot sesuai ketentuan UU TNI, maka sekarang berharap agar DPR segera berikan persetujuan," imbuhnya.(flo/jpnn)
SOLO - Sekretaris Kabinet (Seskab) Andi Widjajanto menyatakan pilihan Presiden Joko Widodo atas Kepala Staf TNI AD (KSAD) Jenderal Gatot Nurmantyo
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Aktivis KNPI Jakarta David Hamka Minta Gubernur Pramono Optimalkan Peran Pemuda Cegah Tawuran
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'ruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya