Setahun Jabat Kapolda Riau, Irjen Iqbal Menggagalkan Peredaran Narkoba Seton Lebih
jpnn.com, PEKANBARU - Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal mengatakan penangkapan 276 kilogram sabu-sabu membuat jajarannya menggenapi lebih dari seton pengungkapan kasus.
"Rekan-rekan kalau ditambah 276 kg, saya rasa sudah lebih satu ton selama saya di sini. Ini menunjukkan bahwa selain kinerja, kami menghentikan peredaran barang-barang haram ini," kata dia dalam konferensi pers di Mapolda Riau, Rabu (1/2).
Patut diketahui, Ditnarkoba Polda Riau berhasil menggagalkan upaya penyelundupan 276 kilogram sabu-sabu dari Malaysia pada Jumat (26/1).
Lima pelaku yang terlibat dalam penyelundupan tersebut telah ditangkap, satu orang ditembak mati.
Iqbal mengatakan Riau merupakan provinsi yang menjadi jalur dan peredaran narkoba.
"Kami juga harus memastikan bahwa wilayah hukum Riau ini menjadi incaran jaringan internasional bahwa secara geografi lokasinya dapat diakses banyak," kata dia.
Eks Kapolda NTB itu juga mengajak semua elemen masyarakat untuk terlibat dalam menghentikan peredaran narkoba di Riau.
Ke depannya, Iqbal juga memastikan jajarannya semakin gencar menindak para bandar.
Kapolda Irjen Iqbal mengatakan Riau merupakan provinsi yang menjadi jalur dan peredaran narkoba.
- Irjen Iqbal Beri Pembekalan Pengamanan Pilkada 2024 di Rokan Hulu Jelang Pencoblosan
- Irjen Iqbal: Tidak Ada Lagi Kampung Narkoba, Kami Kejar Sampai ke Lubang Tikus
- Polda Riau Tangkap 270 Pelaku Narkoba, Irjen Iqbal: Ini Sesuai Perintah Kapolri
- BNN Menggagalkan Penyelundupan 19,82 Kg Sabu-Sabu di Sulteng, Buru Bandar Besar
- Kasus Pemilik Saham BPR Fianka Cairkan Deposito Nasabah, OJK Riau Bergerak
- Polda Kalsel Musnahkan Hampir 80 Kilo Barang Bukti Sabu-Sabu