BWF World Tour Finals 2019
Setelah 76 Menit Bertarung, Ginting Bertekuk Lutut dari Chou Tien Chen

jpnn.com, GUANGZHOU - Anthony Sinisuka Ginting gagal memetik kemenangan di laga pertama Grup B BWF World Tour Finals 2019.
Meladeni Chou Tien Chen (Taiwan) di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, Rabu (11/12) sore WIB, Ginting takluk rubber game 21-11, 15-21, 25-23.
Duel Ginting vs CTC berlangsung menegangkan. Kedua pemain sama-sama saling jatuh bangun meraih poin demi poin.
Kedua pemain sejatinya sama-sama telah mengeluarkan penampilan terbaik.
Di gim ketiga, Ginting sempat tertinggal 16-19. Namun, pemain kelahiran Cimahi ini bangun dan menyamakan kedudukan 19-19, hingga jus 20-20.
Saat setting, CTC selalu lebih dahulu match point dan akhirnya finis di angka 25, Ginting 23. BWF mencatat, pertandingan tadi berlangsung dalam durasi 76 menit.
Ini merupakan kekalahan kelima Ginting, dari sebelas pertemuan dengan CTC. Ya, Ginting masih unggul tipis untuk urusan head to head; 6-5.
Peluang Ginting untuk lolos ke semifinal dari Grup B ini bukan tertutup dengan kekalahan tadi.
Ginting masih punya kans lolos ke semifinal BWF World Tour Finals 2019, dengan catatan menang dari Chen Long dan Viktor Axelsen.
- Begini Progres Penyembuhan Cedera Bahu Anthony Sinisuka Ginting
- Anthony Sinisuka Ginting Absen di Indonesia Masters 2025, Alasannya Bikin Ngilu
- Shi Yu Qi Mundur dari India Open 2025
- Anthony Sinisuka Ginting Cedera, Indonesia Hanya Mengirim 5 Wakil di India Open 2025
- India Open 2025: Kabar Buruk soal Anthony Sinisuka Ginting
- Malaysia Open 2025: Mimpi Buruk Bagi Ginting Bernama Vitidsarn