Setelah Aset Pemprov Diserahkan, Perbaikan dan Renovasi Akan Langsung Dilakukan
jpnn.com, TERNATE -
Kementerian Perhubungan menerima hibah Barang Milik Daerah (BMD) di Bandara Sultan Babullah dari Pemerintah Provinsi Maluku Utara, Minggu (23/4).
Total hibah BMD dari Provinsi Maluku Utara ini senilai Rp 169,294 miliar.
Terdiri dari peralatan dan mesin senilai Rp 1,726 miliar, gedung dan bangunan senilai Rp 109,323 miliar, jalan, irigasi dan jaringan senilai Rp 39,905 miliar serta peralatan dan perlengkapan kantor Rp 18,34 miliar.
Sesditjen Perhubungan Udara Pramintohadi mengatakan, setelah aset Pemprov diserahkan, akan langsung dilakukan perbaikan-perbaikan dan renovasi.
"Pelayanan akan terus ditingkatkan, terutama untuk masalah safety, security dan kenyamanan supaya tingkat pelayanan membaik di 2018 depan," ujar Pramintohadi.
Sementara, Kepala UPBU Sultan Babullah Ternate Saeful Bahri menyatakan akan melakukan beberapa pengerjaan dan perbaikan.
"Pada 2017 ini akan ada pengerjaan peningkatan fasilitas PKP-PK dan X-Ray yang merupakan kewajiban di keselamatan dan keamanan penerbangan. Juga ada perubahan layout, toilet, alur penumpang dan peraturan parkir. Sedangkan 2018, ada perbaikan landasan, apron, taxiway dan talud yang terbengkalai," jelas dia.
- Poltekpel Banten Buka Sipencatar Non-Ikatan Dinas Diklat Pelaut Tingkat III, Buruan Daftar!
- Penyesuaian Tarif di KM 131 Ditunda, Ketua Gapasdap: Semoga Tidak Memakan Waktu Lama
- Penggunaan Rem ABS di Sepeda Motor Bisa Diatur dalam Peraturan Menteri
- Ditjen Hubdat Gelar FGD Penyusunan Pedoman Teknis Retribusi Pengendalian Lalin & Launching Pilot Project
- Kemenhub Gelar Sosialisasi Penerapan UNCLOS 1982
- Menhub Budi Kerahkan KNKT Selidiki Penyebab Kecelakaan Speedboat di Maluku Utara