Setelah Bendum, Kini Incar Ketum HIPMI
jpnn.com - JAKARTA - Bayu Priawan Djokosoetono kini membulatkan tekadnya untuk meramaikan pemilihan ketua umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) periode 2015-2018. Dengan pengalaman sebagai bendahara umum saat ini, Bayu yakin dengan memimpin HIPMI ia dapat memberikan warna dan perubahan buat perekonomian Indonesia.
"HIPMI merupakan organisasi dengan potensi besar untuk berkonstribusi dalam pembangunan Indonesia," kata Bayu dalam keterangan persnya, Jumat (9/1).
Dia lantas memaparkan visi dan misinya sebagai calon ketum HIPMI. Kata dia, ada dua tantangan yang dihadapi HIPMI untuk bisa memberikan kontribusi buat perekonomian Indonesia ke depan.
Pertama, berkontribusi kepada pembangunan bangsa melalui sinergi program pembangunan pemerintah dan program kerja HIPMI. Dan yang kedua adalah membangun dan memperbesar skala produktifitas usaha anggota agar terjadi transformasi dari usaha kecil menjadi usaha besar. Termasuk juga dari pengusaha yang mengandalkan kerjasama dengan pemerintah menjadi investor yang mampu mengembangkan potensi daerah.
"Saat ini tantangan yang terbentang di depan kita bukanlah sekadar mempertahankan kedudukan ini melainkan merevitalisasi tata kelola ekonomi kita sehingga menjadi salah satu kekuatan utama ekonomi dunia yang menentukan," katanya. (awa/jpnn)
JAKARTA - Bayu Priawan Djokosoetono kini membulatkan tekadnya untuk meramaikan pemilihan ketua umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) periode
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bea Cukai Berikan Fasilitas KITE ke Perusahaan Pengolah Plastik Ini
- Pertamina Patra Niaga Regional JBB Tutup Gelaran SME Market 2024 Keempat di Bandung
- ICIIS 2024 Sukses, Shan Hai Map Optimistis Iklim Investasi Indonesia Makin Baik
- HUT ke-20 Bank Sumut Syariah, Pj Gubernur Minta Inovasi Dilanjutkan
- Peluncuran Online Eksklusif Heart Bag Kolaborasi Voneworld & Heart Evangelista, Hanya di Shopee
- DISPUSIP DKI Jakarta Beri Penghargaan kepada Penerbit & Mitra Kolaborasi