Setelah Bos RNI, Kini Giliran Dirut PT Pos Dilengserkan

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno kembali memecat anak buahnya. Setelah Dirut PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) Ismed Hasan Putro, kini giliran Dirut PT Pos Indonesia Budi Setiawan yang dicopot.
Tak hanya Budi, Rini juga mencopot Direktur Teknologi dan Jasa Keuangan Budhi Setyawan. Kepala Bidang Komunikasi Publik Kementerian BUMN Teddy Purnama mengatakan, keduanya dicopot lantaran tersandung kasus hukum terkait pengadaan perangkat portabel data terminal (PDT).
"Tadi pagi jam 10 telah dilakukan pergantian Dirut Pos Indonesia dan direktur teknologi dan jasa keuangan. Kementerian mengambil kebijakan ini untuk menjunjung tinggi proses hukum yang saat ini sedang berjalan, dan memberi kesempatan keduanya untuk fokus menjalani persidangan," ujar Teddy di kantornya, Jakarta, Kamis (7/5) petang.
Meski begitu, pihaknya masih menggunakan asas praduga tak bersalah. Menurut Teddy, selama menjabat sebagai dirut, kinerja Budi cukup baik. Budi dianggap mampu meningkatkan pendapat perseroan.
"Pos Indonesia mengalami pertumbuhan pendapatan yang cukup baik. Di tahun 2010 tercapai pendapatan usaha sekitar Rp 2.592 triliun dan di tahun 2014 mencapai hampir Rp 4.362 triliun," tegas Teddy. (chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno kembali memecat anak buahnya. Setelah Dirut PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI)
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi