Setelah di Jerman, Ford Lanjut PHK 1.150 Pekerja di Inggris
jpnn.com, WALES - Ford kembali mengumumkan rencana untuk mengurangi sekitar 1.150 pekerja di pabrik mesin Ford di Bridgend, Inggris.
Sebelumnya, Ford juga sudah melakukan negosiasi dengan serikat pekerja di Jerman terkait Pemutusan Hubungan Kerja (PHK), pascapenyetopan produksi Ford C-Max di pabrik Saarlouis.
Pabrik Ford di Bridgend, Inggris merupakan fasilitas produksi mesin empat silinder.
Langkah kurang mengenakkan Ford tersebut tidak lepas dari masalah kerugian dari produk dengan permintaan yang terus menurun.
"Unite berkomitmen penuh untuk menentang redudansi dan berkampanye keras agar fasilitas di Bridgend memiliki masa depan yang berkelanjutan," ungkap juru bicara Unite Union Des Quinn dalam sebuah pernyataan, lansir Reuters. (mg8/jpnn)
Ford kembali mengumumkan rencana untuk mengurangi sekitar 1.150 pekerja di pabrik mesin Ford di Bridgend, Inggris.
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha
- Kabar Buruk, BP Bakal Merumahkan Ribuan Karyawan di Seluruh Dunia
- Siapkan 3 Opsi, Pemkot Bengkulu tak Akan PHK Honorer yang Gagal di Seleksi CPNS & PPPK
- Jumlah PHK Meningkat, PKS Minta Pemerintah Buat Kebijakan yang Berpihak ke Pekerja
- PHK Massal, Rupiah Anjlok, hingga Teror PPN 12 Persen Menghantui Perekonomian
- Wamenaker Beri Kabar Mengerikan soal PHK
- Kaleidoskop 2024: Jajaran Mobil Baru yang Meluncur di Pasar Otomotif Indonesia