Setelah Ekposes Hambalang, KPK Jangan Gerak Mundur
Minggu, 08 Juli 2012 – 22:28 WIB

Setelah Ekposes Hambalang, KPK Jangan Gerak Mundur
JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) diharapkan tidak bergerak mundur dalam menangani kasus dugaan korupsi pembangunan sarana dan prasarana olahraga di Bukit Hambalang, Bogor, Jawa Barat. Anggota Komisi III DPR, Bambang Soesatyo, mengingatkan KPK jangan menunda-nunda lagi keputusan penetapan tersangka atas kasus Hambalang.
"Kita harapkan KPK tidak bergerak mundur dengan menunda-nunda lagi keputusan atas kasus Hambalang tersebut," kata Bambang, menjawab JPNN, Minggu (8/7), di Jakarta.
Bambang menegaskan, intervensi dan tekanan pasti dialami oleh KPK oleh pihak-pihak tertentu. Namun, dia mengingatkan KPK harus berani melawan.
"Intervensi dan tekanan pasti ada. Justru di sinilah KPK harus berani melawan kekuasaan," kata politisi Partai Golkar itu.
JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) diharapkan tidak bergerak mundur dalam menangani kasus dugaan korupsi pembangunan sarana dan prasarana
BERITA TERKAIT
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensegneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan
- Mbak Ita bersama Suami Didakwa Terima Suap Rp 9,29 Miliar dari Proyek & Insentif ASN
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI