Setelah Juara, Arema Liburkan Pemain

jpnn.com - JaKARTA – Keberhasilan Arema Cronus menjadi juara Piala Bhayangkara membuat pelatih puas dengan kinerja para pemain. Kini, pemain mendapatkan jatah libur beberapa hari.
“Setelah keberhasilan ini, saya liburkan dulu pemain-pemain beberapa hari,” kata pelatih Arema, Milomir Seslija, usai laga Minggu (3/4) malam.
Milo, sapaan karibnya ingin pemain mengembalikan kondisi dan berkumpul dengan keluarganya. Sebab, selama ini pemain sudah bekerja keras dan meninggalkan keluarga untuk berjuang bersama klub.
Dengan kondisi saat ini, Milo mengakui idealnya untuk klub melanjutkan persiapan menuju Indonesia Soccer Championship (ISC). Tapi, dia mengambil waktu recovery pemain yang biasanya dilakukan dengan tim, kini dilakukan di rumah.
“Mereka bisa recovery fisik, juga sekaligus recovery pikiran sehingga kembali fresh," ucapnya.(dkk/jpnn)
JaKARTA – Keberhasilan Arema Cronus menjadi juara Piala Bhayangkara membuat pelatih puas dengan kinerja para pemain. Kini, pemain mendapatkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025