Setelah Kecelakaan Lanjut Drifting, Bamsoet: Tak Ada Ketakutan Sama Sekali

jpnn.com, BEKASI - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo tidak jera meski mengalami kecelakaan tunggal bersama Sean Gelael saat turun dalam Kejurnas Sprint Rally 2021 di Meikarta, Bekasi, Sabtu (27/11).
Dia mengaku tetap melanjutkan menjadi navigator Akbar Rais saat melakukan drifting melawan drifter andal Dani Ferdito.
Pria yang akrab disapa Bamsoet memuji drifter Akrab Rai. Dia mengatakan sensasi drifting bersama Akbar Rai sangat luar biasa.
Tidak heran jika Akbar Rais menjadi drifter papan atas Indonesia.
"Tidak ada ketakutan sama sekali," ujar Bamsoet usai menjadi navigator Akbar Rais, dalam Kejurnas Drifting 2021 di Meikarta, Bekasi, Sabtu (27/11).
Turut hadir Pengurus IMI Pusat antara lain Badan Penasehat Robert J Kardinal, Badan Pengawas Jeffry JP dan Brigjen (Pol) Syamsul Bahri, Hubungan Antar Lembaga Junaedi Elvis dan Andrys, Komisi Sosial Kombes (Pol) Putu Putera, Komunikasi dan Media Sosial Dwi Nugroho. Hadir pula Ketua IMI Jawa Barat Fachrul Sarman.
Bamsoet menambahkan, berbagai prestasi mengharumkan Indonesia ditorehkan Akbar Rais. Antara lain posisi tiga di World Drive Championship di Jerman (2016) dan menjadi juara King of Asia di Malaysia (2017).
Dia mengatakan Akbar Rais juga mendirikan sekolah balap Juragan99XAR Drift School, bersama rekannya Gilang Widya Pramana.
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo tidak jera meski mengalami kecelakaan tunggal bersama Sean Gelael Bamsoet lanjut menjadi navigator Akbar Rais saat melakukan drifting.
- Waka MPR Hidayat Nur Wahid: Netanyahu Lebih Pantas Ditangkap ICC Dibandingkan Duterte
- Waka MPR: Seni Ukir Jepara Bangkit di Tangan Generasi Muda
- Neng Eem Puji Keputusan Presiden Prabowo yang Umumkan Ojol dapat THR
- Jaga Warisan Intelektual Bangsa, Ibas Siap Kawal Regulasi dan Insentif Penulis
- Wakil Ketua MPR Tegaskan Pentingnya Regenerasi demi Keberlangsungan Seni Ukir Jepara
- Audiensi dengan Penulis Perempuan, Ibas Sampaikan Menulis Bisa Membentuk Peradaban