Setelah Ketemu Anies, Surya Paloh Dipanggil Jokowi ke Istana

jpnn.com - JAKARAT - Presiden Jokowi memanggil Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh ke Istana Kepresidenan, Jakarta, Minggu (18/2) sore.
"Dipanggil Pak Presiden," kata politikus Nasdem Ahmad Sahroni.
Menurut Sahroni, pertemuan itu bersifat silaturahim yang biasa dilakukan
"Silaturahmi biasa saja," ujarnya.
Belum ada informasi soal apa kepentingan dan maksud Jokowi memanggil Surya Paloh seusai penyelenggaraan Pemilu 2024.
Jauh hari lalu, sebelum pemilu, Surya Paloh bahkan terkesan dikesampingkan oleh Jokowi dan koalisi pemerintah, setelah Nasdem memutuskan mengusung Anies Baswedan sebagai capres.
Pihak Istana belum memberikan informasi terkait pertemuan Jokowi dan Surya Paloh hari ini.
Surya Paloh sebelumnya mengadakan pertemuan dengan calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan pada Jumat (16/2).
Dahulu, Surya Paloh seperti dikesampingkan oleh Jokowi dan koalisi pemerintah, setelah Nasdem memutuskan mengusung Anies.
- Tutup Kegiatan RBN NasDem, Surya Paloh Minta Anak Muda Berjuang Bangun Bangsa
- Jonan Vatikan
- Gerindra Ungkap Alasan Prabowo Utus Jokowi ke Pemakaman Paus Fransiskus, Ternyata...
- Koordinator Gerakan Indonesia Cerah Tanggapi Kelompok yang Kerap Sudutkan Jokowi
- Jokowi Tempuh Jalur Hukum Perihal Tudingan Berijazah Palsu, Pengamat Politik Boni Hargens: Ini Pelajaran Berdemokrasi
- Heboh Isu Ijazah Palsu, Jokowi Bukan Satu-satunya Sasaran Tembak