Setelah Menelan Kekecewaan di Sachsenring, Suzuki Bangkit dengan Spirit Baru
jpnn.com - MISANO - Suzuki memang menuai kekecewaan pada GP Jerman Sachsenring lalu. Namun Aleix Espargaro dan Maverick Vanelis tak butuh waktu lama untuk menemukan kepercayaan diri baru. Perbaikan pada sistem elektronik dan beberapa penyesuaian pada sasis untuk membuat sistem traksi dan power GSX-RR lebih baik.
Hasilnya, Vinales berhasil mencatatkan waktu 1 menit 32, 7 detik sementara Espargaro hanya 0,1 detik lebih lambat pada uji coba yang digelar di Sirkui Misano.
Sekilas catatan tersebut bakal membuat pembalap Suzuki bersaing "sendiri" seperti pada GP Sachsenring lalu. Namun, catatan waktu Vinales itu mampu menyamai catatan Andrea Iannone (Ducati) dan Daniel Pedrosa (Repsol Honda).
"Mulanya, saya merasa bermasalah dengan traksi-nya. Namun, setelah beberapa penyesuaian, semuanya menunjukkan hasil positif. Uji coba ini membuat kami lebih memahami potensi yang kami miliki. Kami menjadi mengerti bagaimana cara untuk improve pada balapan-balapan selanjutnyam," tandas Vinales. (rif)
MISANO - Suzuki memang menuai kekecewaan pada GP Jerman Sachsenring lalu. Namun Aleix Espargaro dan Maverick Vanelis tak butuh waktu lama untuk menemukan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Indonesia vs Jepang: Bukan Metematika, Jangan Ganti 6 Pemain Ini
- Timnas Indonesia vs Jepang: STY Minta Skuadnya Tampilkan Permainan yang Tak Akan Disesali
- Soal Kans Timnas Indonesia Menang Melawan Jepang, Jay Idzes Jujur Bilang Begini
- Sempat Kalah Lawan Dewa United, Timnas Basket Indonesia Bangkit dengan Gebuk Malaysia
- Shin Tae Yong Berbunga-bunga Menjelang Laga Indonesia vs Jepang, Ini Pemicunya
- Indonesia vs Jepang, Jay Idzes: Kami Punya Kesempatan