Setelah Neneng, KPK Diminta Segera Seret Tokoh Lain

Setelah Neneng, KPK Diminta Segera Seret Tokoh Lain
Setelah Neneng, KPK Diminta Segera Seret Tokoh Lain
JAKARTA - Anggota Komisi III DPR, Bambang Soesatyo, mengatakan, setelah Neneng Sri Wahyuni menyerahkan diri, saatnya bagi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memercepat penyelesaian kasus-kasus korupsi yang melibatkan tokoh-tokoh penting dan rekanan mereka yang namanya sering disebut-sebut dalam beberapa waktu terakhir ini.

Bambang menegaskan, KPK harus membuktikan bahwa pisau hukum Indonesia masih tajam. Menurut dia, sudah berbulan-bulan kasus ini menjadi perhatian seluruh rakyat Indonesia.

"Maka, pertanyaannya, setelah Neneng pulang kampung, apa yang akan dan bisa dilakukan KPK.  Jelas, hanya KPK yang paling tahu," katanya, Senin (18/6).

Tetapi, lanjut dia, rakyat berharap KPK tidak membuang-buang waktu lagi. Jangan lagi terperangkap dalam debat kusir yang tidak produktif karena sudah pasti akan ada upaya intervensi.

JAKARTA - Anggota Komisi III DPR, Bambang Soesatyo, mengatakan, setelah Neneng Sri Wahyuni menyerahkan diri, saatnya bagi Komisi Pemberantasan Korupsi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News