Setelah Papua, Alfred Riedl Blusukan ke Malang dan Bandung
jpnn.com - JAKARTA -- Pelatih Timnas Indonesia Alfred Riedl, tidak ingin melepaskan kesempatan mencari pemain di turnamen Inter Island Cup (IIC) 2014. Selain ke Papua, Riedl juga akan ke Malang Jawa Timur, serta Bandung Jawa Barat.
"Coach Alfred ke Papua. Habis itu Alfred juga akan ke Malang dan Bandung," terang asisten pelatih timnas senior, Wolfgang Pikal kepada JPNN.Com, Kamis (9/1).
Selain Alfred Riedl, tiga asisten pelatih timnas juga akan blusukan ke daerah. Wolfgang Pikal sendiri akan ke Banjarmasin, memantau IIC Zona Kalimantan yang berlangsung di Stadion Demang Lehman Martapura.
Sementara Widodo C Putro ke Kediri dan Malang. Lalu Edy Harto berencana ke Padang dan Bandung. "Habis itu kita kumpul dan evaluasi pemantauan pertama," ujarnya.
Wolfgang mengatakan, sejauh ini Alfred Riedl belum menentukan jumlah pemain yang akan dipanggil nanti. "Untuk jumlah pemain dan tanggal nanti Alfred yang tentukan," kata pria asal Austria tersebut. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Pelatih Timnas Indonesia Alfred Riedl, tidak ingin melepaskan kesempatan mencari pemain di turnamen Inter Island Cup (IIC) 2014. Selain
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Daftar Nominasi Pemain Terbaik Dunia FIFA 2024: Ada Messi, Haaland, Vinicius Jr, hingga Mbappe
- Liverpool vs Manchester City, Arne Slot Anggap Bukan Laga Mudah
- Cetak 2 Gol ke Gawang Persib, Bomber Port FC Jadi Man of The Match, Ini Kuncinya
- ACL 2: Bojan Hodak Geram Persib Beri Gol Murah buat Thai Port FC
- Shin Tae Yong Ungkap Target di Piala AFF 2024
- Rekap Penggunaan VAR Hingga Pekan ke-11 Liga 1