Setelah Rumah Sepatu, Jusuf Pengin Bangun Rumah Bentuk Pesawat

Setelah Rumah Sepatu, Jusuf Pengin Bangun Rumah Bentuk Pesawat
"Rumah Sepatu Jusuf". Foto: Sumut Pos

jpnn.com - TAK peduli dicap gila, Muhammad Jusuf Sokartara terus memupuk impiannya membangun rumah berbentuk sepatu yang idenya didapatkan dari India.

Setelah menabung selama bertahun-tahun bekerja di Belanda, dia mulai membangun rumah impiannya. 

"Sudah habis sekitar Rp 600 juta, ini masih banyak kekurangan. Mana ada yang sempurna," ucap laki-laki kelahiran Berastagi 14 Maret 1944 ini. 

Membangun rumah berbentuk sepatu itu tidak mudah. Tukangnya kesulitan membuat mal yang bentuknya melengkung. 
"Sulitnya ya membuat malnya. Banyak bagian yang melengkung. Untungnya saya pernah membangun kubah masjid yang dicor," ucap Haryono, tukang yang dipercaya Jusuf.

Rumah berbentuk sepatu ini membuktikan kegigihan Jusuf. "Setelah rumah itu rampung dia masih punya impian lain, yaitu menghijaukan lokasi, dan membangun rumah berbentuk pesawat," pungkasnya. (hta/adk/jpnn)


TAK peduli dicap gila, Muhammad Jusuf Sokartara terus memupuk impiannya membangun rumah berbentuk sepatu yang idenya didapatkan dari India. Setelah


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News