Setelah Sunda Empire, Lahir Kekaisaran Sunda Nusantara, Nih Hubungannya
jpnn.com, JAKARTA - Pria bernama Rusdi Karepesina yang mengaku sebagai petinggi Kekaisaran Sunda Nusantara menyatakan negaranya sempat bubar.
Menurutnya, kekaisaran itu kembali aktif setelah petinggi Sunda Empire diproses hukum.
"Tahun 2019 kami aktif lagi," kata Rusdi di rumahnya, kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur, Kamis (6/5).
Pria yang mengaku sebagai jenderal bintang dua Kekaisaran Sunda Nusantara itu mengeklaim pengikutnya cukup banyak. Pada 2011, katanya, pengikut Kekaisaran Sunda Nusantara mengadakan pertemuan.
"Masyarakat (pengikut) banyak berkumpul di Katulampa, ketuanya Rusli Supriyadi. Bubarlah kami dari situ," ujarnya.
Rusdi menceritakan setelah Kekaisaran Sunda Nusantara bubar, para pengikutnya pindah ke Bandung dan memilih bergabung dengan Sunda Empire.
Menurut Rusdi, dirinya mengenal para petinggi Sunda Empire. Namun, dia menggugat bagian dari Kekaisaran Sunda Nusantara itu ke Mahkamah Internasional.
Dia mengeklaim gugatannya dimenangkan pengadilan internasional itu. Menurut Rusdi, seluruh atribut Kekaisaran Sunda Nusantara telah didaftarkan ke Mahkamah Internasional.
Sejumlah pengikut Kekaisaran Sunda Nusantara pindah ke Bandung dan memilih untuk bergabung dengan Sunda Empire.
- Dugaan Aliran Sesat di Meranti: Selain Seks Penghapus Dosa, HA Mengaku Bisa Melihat Surga
- Dugaan Aliran Sesat Bikin Heboh Warga di Riau, MUI Turun Tangan
- Heboh Aliran Sesat Diduga Ajarkan Seks Bebas Penghapus Dosa di Meranti, Astaga!
- Aliran Sesat
- Taklim Makrifat Percaya Ada Rasul Baru Setelah Nabi Muhammad SAW, MUI: Aliran Sesat
- Sempat Komentar Soal Isu Ben Kasyafani Masuk Aliran Sesat, Marshanda Kini Bereaksi Begini