Setelah Torres, Giliran Sabil dan Aji Bayu Didepak Perseru BLFC

Setelah Torres, Giliran Sabil dan Aji Bayu Didepak Perseru BLFC
Muhammad Sabillah (kiri) dipinjamkan ke PSIM. Foto: Instagram BLFC

jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Perseru Badak Lampung FC (BLFC) merombak skuatnya untuk menghadapi putaran kedua Liga 1 2019. Bongkar pasang pemain pun terjadi. Tak heran, beberapa pemain tentunya akan di depak dari tim berjuluk Laskar Saburai ini.

Usai striker Torres yang dilepas, kini giliran Muhammad Sabillah dan kiper keempat mereka Aji Bayu yang diumumkan secara resmi untuk tidak menggunakan jasanya di putaran kedua Liga 1 musim 2019.

BACA JUGA: Kondisi Terkini Siswi Berseragam Pramuka yang Lompat dari Jembatan

“Selamat berkarya di keluarga besar PSIM Sabil! Segenap keluarga besar BLFC laskar saburai mendoakan agar kamu bisa membawa dampak serta kontribusi lebih lagi serta yang terbaik darimu untuk PSIM,” tulis akun offisial BLFC, Senin (2/9).

Manajer Tim BLFC Dany Aulia menjelaskan Sabil dipinjamkan, sedangkan Aji Bayu dibeli oleh PSIM klub yang berlaga di Liga 2 musim ini. “Dipinjam ke PSIM. Kalau Aji proses transfer,” singkat Dany.

Belum diketahui penyebab manajemen BLFC meminjamkan Sabil ke PSIM. Pemain Persib Bandung yang dikontrak BLFC selama dua musim ini sama sekali tak pernah diturunkan.

BACA JUGA: Usai Dicekoki Sabu-sabu, Putri Digarap Ayah Tiri Berulang Kali

Sabil berkutat pada pemulihan cedera panjang yang dideritanya. Namun, Dani membantah Sabil dipinjamkan karena cedera yang tak kunjung sembuh.

Perseru Badak Lampung FC (BLFC) merombak skuatnya untuk menghadapi putaran kedua Liga 1 2019. Bongkar pasang pemain pun terjadi. Tak heran, beberapa pemain tentunya akan di depak dari tim berjuluk Laskar Saburai ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News