Setengah Juta Lebih Pelamar CPNS Tak Lolos di Tahap Awal
jpnn.com, JAKARTA - Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengatakan ada sebanyak 569.429 pelamar CPNS dinyatakan tidak lolos seleksi administrasi.
Berdasarkan update data SSCN (sistem seleksi CPNS nasional) 2018 pukul 17.00 WIB, menunjukkan pelamar yang memenuhi syarat dan dinyatakan lolos seleksi mencapai 2.662.285 orang.
Sedangkan yang tidak memenuhi syarat sebanyak 569.429.
"Ini datanya terus berubah setiap saat. Apalagi belum semua instansi mengumumkan hasil seleksi administrasinya," kata Karo Humas Badan Kepegawaian Negara (BKN) Mohammad Ridwan di Jakarta, Senin (22/10).
Dia menambahkan masih ada 221.291 pelamar yang belum verifikasi sebanyak. Dan sedang diverifikasi 175.323 orang.
Sedangkan instansi yang telah mengumumkan 355. Instansi belum mengumumkan 203. (esy/jpnn)
Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengatakan ada sebanyak 569.429 pelamar CPNS dinyatakan tidak lolos seleksi administrasi.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Sebanyak 1.623 Pelamar CPNS yang Gagal Bisa Ajukan Sanggahan Mulai Hari Ini
- Berita Terbaru Pendaftaran CPNS 2019: Usulan Formasi PPPK Tidak Disetujui
- Kemenkumham Paling Banyak Dilirik CPNS
- Tak Lolos Seleksi, Puluhan Pelamar CPNS Datangi BKD Kerinci
- Delapan Masalah saat Pendaftaran CPNS 2018
- 11.198 Peserta Gagal di Seleksi CPNS 2018