Setgab Sepakat Tak Saling Serang
Senin, 21 Maret 2011 – 04:44 WIB

Setgab Sepakat Tak Saling Serang
Lalu poin lain yang juga fundamental yang dihasilkan dalam rapat Setgab koalisi kemarin, ungkap Marwan, adalah menyangkut pembentukan lima kelompok kerja (Pokja) Setgab koalisi. Kelima pokja tersebut yakni pokja politik, pokja pangan, pokja energi, pokja hankam, dan pokja hukum. Melalui pokja-pokja inilah nanti isu-isu krusial akan dilokalisasi dan diambil pemecahannya.
"Pokja energi misalnya, akan membahas masalah mengenai lifting minyak yang saat ini realitasnya hanya 700 ribu barel dari target 1 juta barel seperti di era orde baru,"paparnya.
Poin lain seperti yang sudah sering didengung-dengungkan sebelumnya, rapat Setgab koalisi, dijelaskan Marwan, juga memutuskan tiga formula rapat Setgab koalisi. Ada tiga level rapat yang terdiri dari rapat pimpinan fraksi dengan ketua harian dan Sekretaris Setgab koalisi, rapat antara ketua-ketua umum parpol mitra koalisi dengan ketua harian dan sekretaris Setgab, serta rapat semua unsur Setgab mulai dari ketua umum, ketua fraksi, ketua harian Setgab dan sekretaris Setgab dengan Presiden SBY sebagai ketua Setgab. (did)
JAKARTA - Setelah sempat beberapa lama terjadi ketegangan politik di internal Sekretariat Gabungan (Setgab) koalisi menyusul wacana reshuffle dan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kepala Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi Bakal Direshuffle?
- Isu Matahari Kembar Diredakan Muzani, Bukan Dasco Apalagi Hasan Nasbi, Tumben
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- Buka Pendidikan untuk Kader Muda Golkar, Bahlil Sebut Misbakhun Sosok Pemenang
- Irving Siap Cabut Gugatan PSU Pilkada Siak yang Diajukan Wakilnya di Sidang Perdana