Setgab Sepakati Kenaikan Harga BBM Subsidi
Selasa, 04 Juni 2013 – 23:32 WIB

Setgab Sepakati Kenaikan Harga BBM Subsidi
JAKARTA - Sekretaris Jenderal PPP, M. Romahurmuziy mengatakan, partai koalisi anggota Sekretariat Gabungan (Setgab) yang hadir dalam pertemuan di kediaman Wakil Presiden, Boediono, Selasa (4/6) malam, sepakat mendukung kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM). Bahkan, parpol anggota Setgab mendukung penuh rencana pemerintah menaikkan harga BBM bersubsidi.
"Kenaikan BBM pada APBNP (Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan) 2013, meskipun sepenuhnya domain pemerintah, mendapatkan dukungan penuh dari partai koalisi anggota Setgab," kata Romahurmuziy di Jakarta, Selasa (4/6).
Baca Juga:
Menurutnya, kenaikan itu merupakan langkah terakhir dalam rangka menyehatkan APBN mengingat terlampauinya angka defisit fiskal 3 persen sesuai ketentuan Undang-Undang Nomor 17 tahun 2003 tentang Keuangan Negara. Romi -sapaan Romahurmuziy- menambahkan,dalam rangka meredam dampak kenaikan BBM itu perlu disepakati soal kompensasi.
Rapat Setgab yang dipimpin Boediono itu menyepakati empat program kompensasi seperti yang telah diajukan pemerintah dalam RAPBN-P 2013. Yaitu bantuan langsung tunai sementara (BLSM), Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Siswa Miskin (BSM), dan beras miskin (raskin).
JAKARTA - Sekretaris Jenderal PPP, M. Romahurmuziy mengatakan, partai koalisi anggota Sekretariat Gabungan (Setgab) yang hadir dalam pertemuan
BERITA TERKAIT
- Momen Hari Kartini, Andini Anissa Jadi Perempuan Pertama Peraih Gelar Kubestronaut
- Kiprah Kartini Hulu Migas Membangun Ketahanan Energi untuk Negeri
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif
- KSPSI Dorong Indonesia Meratifikasi Konvensi ILO 188 untuk Perlindungan Awak Kapal Perikanan
- Dendi Budiman: Miskinkan Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja