Setiap Juni, Kecelakaan Pasti Meningkat
jpnn.com - MEMPAWAH- Data Sat Lantas Polres Mempawah menunjukkan, setiap tahun terjadi peningkatan kecelakaan lalu-lintas. Apalagi memasuk Juni di mana arus lalu-lintas mulai padat.
Kasat Lantas Polres Mempawah, AKP Tri Budianto membenarkannya. Dia mengatakan, hasil analisis dan evaluasi (Anev), setiap Juni patut diwaspadai, lantaran angka kecelakaan kerap meningkat seiring padatnya arus lalu-lintas antarkota.
“Merunut kalender dari analisis dan evakuasi, setiap tahun pada Juni ini ada peningkatan Laka Lantas,” ungkap AKP Tri sebagaimana dilansir laman Rakyat Kalbar, Senin (6/6).
Kasat Lantas mengimbau pengendara senantiasa mengutamakan keselamatan pribadi dan orang lain. Laka Lantas terjadi bisa saja karena melanggar lalu-lintas, atau kelalaian manusia sendiri.
“Dari hasil analisis dan pantauan di lapangan, tidak menutup kemungkinan peristiwa kecelakaan, penyebabnya bukan dari faktor kendaraan, melainkan kelalaian manusia itu sendiri,” tegasnya. (sky/jos/jpnn)
MEMPAWAH- Data Sat Lantas Polres Mempawah menunjukkan, setiap tahun terjadi peningkatan kecelakaan lalu-lintas. Apalagi memasuk Juni di mana
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polisi Umumkan Hasil Olah TKP Kecelakaan Tol Cipularang, Sebuah Fakta Terungkap
- Menang Praperadilan, Polda Riau Kejar TPPU Tersangka Korupsi KUR Bank Pelat Merah Ini
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal