Setiap Tahun 150 Ribu Kursi PNS Kosong
Selasa, 22 Juni 2010 – 21:26 WIB

Setiap Tahun 150 Ribu Kursi PNS Kosong
JAKARTA--Pemerintah akan tetap melakukan penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) setiap tahunnya. Meskipun ada dorongan dari berbagai pihak agar pemerintah mengurangi penerimaan CPNS, faktanya kebutuhan CPNS tetap saja kurang setiap tahunnya. Deputi Kemenpan&RB Bidang Sumber Daya Manusia (SDM) Aparatur Ramli Naibaho mengatakan, dibandingkan dengan sejumlah negara tetangga lainnya, jumlah PNS di Indonesia masih kecil. "Pemerintah menargetkan jumlah PNS di Indonesia 2,2 persen dari total penduduk. Saat ini jumlah PNS kita 4,5 juta, jadi masih kurang," tuturnya. Ditanya, apakah tahun ini pemerintah hanya akan menerima CPNS 150 ribu saja, Ramli mengaku belum tahu. "Wah, itu saya belum tahu," ucapnya.
"Di Malaysia saja aparaturnya empat persen dari jumlah penduduk, Singapura 3,7 persen. Sedangkan Indonesia hanya sekitar dua persen, sehingga masih kurang," kata Ramli Naibaho di kantornya, Jakarta, Selasa (22/6).
Dijelaskannya, tiap tahun ada 150 kursi PNS yang kosong. Karena ada yang pensiun, meninggal, diberhentikan, dan lain-lain. Jika pemerintah tidak merekrut CPNS untuk mengisi kursi kosong itu, menurut Ramli, pemerintahan akan timpang karena satu PNS melayani banyak warga.
Baca Juga:
JAKARTA--Pemerintah akan tetap melakukan penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) setiap tahunnya. Meskipun ada dorongan dari berbagai pihak
BERITA TERKAIT
- Ketimpangan Gender Masih jadi Persoalan di Indonesia, Perlu Kolaborasi Lintas Sektor
- Wamendagri Bima Tegaskan Pentingnya Sinkronisasi Program Kerja Pusat dan Daerah
- Ada Solusi Bagi Guru Honorer Lulus PPPK 2024 Kena PHK, Dapodik Aman?
- Dukung Pembangunan Masjid di PIK, DPRD DKI: Simbol Harmoni dan Toleransi Beragama
- ASN Kemdiktisaintek Dilarang Gunakan Kendaraan Dinas untuk Mudik Lebaran
- BAZNAS Optimalkan Lingkungan Hidup Layak Melalui Zakat Hijau