Setnov Tegaskan Pentingnya Jabar Bagi Golkar
Menurutnya, setelah perpecahan yang sempat mendera partai beringin ini, rekonsiliasi sangatlah penting. Untuk itu tidak ada lagi kelompok-kelompokan, tetapi keluarga besar Partai Golkar.
"Tidak ada kebangkitan tanpa konsolidasi, tidak ada menang tanpa keberhasilan konslidasi. Golkar sedang melakukan transformasi menjadi partai modern dan kuat sehingga siap kembali merebut kejayaan Golkar," katanya.
Selain itu, Novanto menginstruksikan agar Musda di tingkat provinsi dilaksanakan paling lambat bulan September. Sedangkan, musda kabupaten kota jatuh tempo pada Oktober 2016. "Saya bersyukur di Bekasi sudah Musda terlebih dahulu. Ini mesti d contoh," katanya.
Mantan ketua DPR ini menyinggung, bahwa kemajuan Partai maupun daerah tak lepas dari peran media sebagai pengawal dan penghantar informasi. Karenanya, ia meminta Wali Kota Bekasi yang juga Ketua DPD Golkar Bekasi Rahmat Effendy untuk lebih aktif mengenalkan Bekasi dan Golkar lewat media sosial.
"Seperti di DPP ada Kabid Media Nurul Arifin yang selalu bersama saya sejak awal pemilihan ketum, karena kekuatan partai tak lepas dari kerjasama oleh media. Ini medsos penting. Saya lihat kemajuan kota bekasi luar bisa. Target saya menang di seluruh Indonesia 60%. Saya harapkan juga untuk walikota Bekasi," ungkap dia.
"Pak Pepen jangan segan-segan panggil saya jika butuh bantuan. Yang sederhana saja yang terpenting dekat dengan rakyat. Sekarang Bekasi menjadi basis untuj memenangkan partai Golkar kedepan," tambah Novanto. (dil/jpnn)
JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto menghadiri Musyawarah Daerah IX Partai Golkar Kota Bogor di Salak Tower Hotel, Selasa (2/8). Kedatangannya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ketua PKB Mengingatkan Hasbiallah Ilyas soal OTT KPK
- Kapolres Bolaang Mongondow Minta Warga Bijak Menyaring Info menjelang Pencoblosan
- Ketua MRP Papua Barat Daya: Jangan Golput, Pastikan Pesta Demokrasi Aman dan Lancar
- Fisip UPNVJ Bahas Masa Depan Jakarta setelah Ibu Kota Pindah
- Jeffry Rahawarin-Abdul Keliobas Disebut Pemimpin Baik untuk Maluku Rumah Besar yang Sejahtera
- Apel Siaga Patroli Pengawasan Masa Tenang Pilkada Serentak 2024 Digelar di Rohil