Setyo Wahono Dorong Inovasi Anak Muda untuk Tingkatkan Ekonomi Kreatif
jpnn.com - JAKARTA - Calon Bupati Bojonegoro nomor urut 2, Setyo Wahono, mendorong inovasi dan kreativitas anak muda untuk meningkatkan sektor ekonomi kreatif. Mas Wahono, panggilan akrab Setyo Wahono, ingin generasi muda bisa lebih mandiri dan menciptakan lapangan kerja baru.
Setyo Wahono mengungkapan bahwa generasi muda harus mampu mengembangkan diri dengan terus mengasah talenta seni yang dimiliki. Dengan kemampuan tersebut, lanjut Wahono, bisa membawa ekonomi kreatif di daerah menjadi berkembang lebih baik di masa depan.
“Anak muda adalah aset berharga bagi Bojonegoro. Saya percaya bahwa dengan memberikan ruang dan dukungan untuk inovasi, kita dapat mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan,” ujar Wahono, Selasa (12/11).
Wahono menekankan pentingnya peran generasi muda dalam menciptakan peluang ekonomi baru.
Dia juga mengajak generasi muda untuk memanfaatkan potensi dan bakat mereka sebagai langkah strategis untuk meningkatkan ekonomi kreatif di daerah.
"Dengan meningkatkan kreativitas dan inovasi, mereka dapat membuka peluang baru dalam berbagai sektor," kata cabup yang berpasangan dengan Cawabup Nurul Azizah ini.
Apabila diberi amanah untuk memimpin Bojonegoro lima tahun ke depan, Wahono-Nurul akan menjalankan program pelatihan kewirausahaan, inkubasi bisnis, dan akses terhadap modal usaha bagi anak-anak muda.
“Kami akan bekerja sama dengan berbagai pihak untuk menyediakan fasilitas dan bimbingan yang dibutuhkan oleh pemuda untuk mewujudkan ide-ide kreatif mereka,” tambahnya.
Calon Bupati Bojonegoro nomor urut 2, Setyo Wahono, mendorong inovasi dan kreativitas anak muda untuk meningkatkan ekonomi kreatif.
- Setyo Wahono Berkomitmen Membangun SDM Bojonegoro Unggul Berakhlak & Berdaya Saing
- Wahono-Nurul Unggul di Hasil Survei, Pengamat: Layak jadi Pemimpin Bojonegoro
- Elektabilitas Unggul Jauh, Wahono-Nurul Punya Peluang Besar Menang Pilkada Bojonegoro
- Wahono-Nurul Siapkan Program SapaBupati, Wujud Komitmen Menjalankan Pemerintahan Terbuka
- Raker dengan Manekraf, Novita Hardini Sebut Ekraf Bisa Jadi Ladang Pekerjaan Anak Muda
- Raker Komisi VII DPR, Menteri Teuku Riefky Ingin Ekraf Jadi Mesin Ekonomi Baru Indonesia