Seusai 6 Jam Geledah Dinas Damkar Kota Semarang, Penyidik KPK Bawa 3 Koper

Seusai 6 Jam Geledah Dinas Damkar Kota Semarang, Penyidik KPK Bawa 3 Koper
Penyidik KPK saat menggeledah ruangan Kantor Dinas Damkar Kota Semarang, Jawa Tengah. Foto: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

Sejumlah aparat kepolisian bersenjata lengkap juga terlihat berjaga di sekitar lokasi.

Sekitar enam jam melakukan penggeledahan, penyidik KPK pada pukul 15.05 WIB keluar membawa tiga koper yang dimasukkan ke dalam mobil.

Penyidik KPK pun meninggalkan Kantor Damkar Kota Semarang.

"Yang diperiksa banyak. Saya juga ditanya sebelumnya jadi apa, camat Gajahmungkur," kata Ade Bhakti.

Diketahui, Kamis (25/7) merupakan hari kedelapan KPK melakukan penggeledahan di sejumlah lokasi di Kota Semarang, Jateng. 

Penyidik KPK telah melakukan penggeledahan di lingkungan Pemerintah Kota atau Pemkot Semarang sejak Rabu (17/7).

Saat itu, kantor dan rumah pribadi Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu digeledah selama sembilan jam.

KPK kemudian melanjutkan penggeledahan pada sejumlah dinas di lingkungan Pemkot Semarang hingga Kamis (25/7/2024).

Penyidik KPK membawa tiga koper besar seusai menggeledah Kantor Dinas Damkar Kota Semarang, Jawa Tengah, Kamis (25/7).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News