Seusai Pengesahan RUU ASN, Honorer Dapat Pesan Khusus dari Menteri Anas, Mengharukan

Seusai Pengesahan RUU ASN, Honorer Dapat Pesan Khusus dari Menteri Anas, Mengharukan
MenPAN-RB Azwar Anas bersama Dewan Pembina Forum Honorer K2 Tenaga Administrasi Indonesia Nur Baitih dengan anggotanya dari berbagai daerah. Foto dok. FHK2TA for JPNN.com

Honorer makin gembira ketika Menteri Anas masih menyempatkan diri berdialog dengan mereka.

Mantan Bupati Banyuwangi dua periode ini mengatakan setelah RUU ASN disahkan, maka seluruh honorer bisa bekerja dengan tenang di instansinya masing-masing.

Mereka tidak perlu takut diberhentikan oleh pejabat pembina kepegawaian (PPK).

"Bapak Ibu honorer se Indonesia sekarang bisa bekerja dengan tenang ya. Tidak ada PHK, berkinerja yang baik," pesan Menteri Anas.

Pernyataan MenPAN-RB ini langsung disambut gegap gempita oleh seluruh honorer yang hadir. Mereka mengelu-elukan Anas dan berkali-kali mengucapkan terima kasih.

"Terima kasih Pak MenPAN-RB karena hari ini RUU ASN sudah disahkan. Seluruh honorer di Indonesia menyambut penuh sukacita," ucap Nur Baitih yang tidak bisa menutupi rasa harunya. 

Bunda Nur, sapaan akrabnya, menambahkan masih ada pekerjaan rumah honorer saat ini. 

Bagaimana agar peraturan pemerintah (PP) nanti bisa mengakomodasi kepentingan seluruh honorer tanpa terkecuali dan PPPK dari honorer. (esy/jpnn)

Menteri Anas menyampaikan pesan khusus yang membuat honorer terharu seusai pengesahan RUU ASN


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News