Seusai Pengumuman PPPK Guru Tahap 2, Sekolah Swasta Buka Lowongan Besar-besaran, Ada Apa?

jpnn.com, JAKARTA - Kekhawatiran guru honorer negeri menjadi kenyataan.
Guru swasta mendominasi pengumuman PPPK guru tahap 2.
Kondisi itu terjadi karena guru swasta memperoleh nilai jauh di atas honorer negeri.
"Bagaimana guru negeri bisa lulus formasi, yang ranking atas itu dikuasai peserta bersertifikat pendidik. Guru berserdik, ya, didominasi guru swasta," kata Ketua Paguyuban GTT/PTT Kabupaten Kebumen Musbihin kepada JPNN.com, Rabu (22/12).
Dia menyebutkan sekolah-sekolah swasta di Kabupaten Kebumen saat ini membuka lowongan besar-besaran.
Sebab, kata dia, sekolah swasta kekurangan guru.
Dia menyebut bahkan ada SMP swasta yang 15 gurunya ikut tes PPPK tahap 2, seluruhnya lulus berkat afirmasi sertifikat pendidik.
"Guru swasta sudah dapat afirmasi 500 poin. Lah, kami hanya 75-125 poin, jomplang banget," ujar guru honorer pendidikan agama Islam (PAI) ini.
Usai pengumuman PPPK guru tahap 2, sekolah swasta membuka lowongan besar-besaran, apakah penyebabnya?
- 5 Berita Terpopuler: Tes PPPK Tahap Dua Dimulai, Honorer Kesulitan Cetak Kartu Ujian, Presiden Sampai Turun Tangan
- PPPK 2024 yang Baru Dilantik Jangan Sok Tahu, Begitu Pesan Pak Totok
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya