Seusai Rebut Emas Olimpiade Paris 2024, Atlet Senam Filipina Carlos Edriel Yulo Terlibat Cekcok dengan Sang Ibu
jpnn.com - Pesenam Filipina peraih emas Olimpiade Paris 2024, Carlos Edriel Yulo dikabarkan terlibat cekcok dengan ibunya, Angelico Poquiz-Yulo.
Pertengkaran ini ditenggarai karena masalah pengelolaan hadiah Olimpiade Paris.
Melansir BBC, Angelica dituduh menyelewengkan hadiah uang yang didapat Carlos.
Selain itu, Angelica juga disebut-sebut memberikan penolakan terhadap pacar sang anak.
Menurut laporan BBC, Yulo menuduh Angelica telah mengambil sebagian uang hadiah Olimpiade Paris 2024 tanpa sepengetahuannya.
Kabar ini dikhawatirkan menutup kisah perjuangan Carlos Yulo di pesta olahraga empat tahunan tersebut.
Meski menghadapi masalah internal, pesenam kelahiran 16 Februari 2000 itu tetap berusaha fokus pada kariernya demi mengharumkan nama bangsa.
"Saya akan terus berlatih dan berusaha memberikan yang terbaik untuk negara saya," ucapnya.
Pesenam Filipina peraih emas Olimpiade Paris 2024, Carlos Edriel Yulo dikabarkan terlibat cekcok dengan ibunya, Angelico Poquiz-Yulo.
- Universitas Bakrie Jadi Jembatan Pengembangan Industri Halal Antara Indonesia dan Filipina
- Amerika Parkir Rudal Typhon di Filipina, Bikin China Ketar-ketir
- Irjen Krishna Murti Ungkap Jumlah WNI Operator Judi Online di Filipina, Mengejutkan
- Ini 4 Faktor untuk Mencapai Visi Integrasi dan Konektivitas Subkawasan BIMP-EAGA
- Dubes Agus Widjojo: KRI Bima Suci Mempererat Persahabatan Indonesia dengan Negara Lain
- TNI AL Gagalkan Penyelundupan Ayam Ras Filipina dan Kosmetik Ilegal di Periaran Pulau Tinakareng