Seusai Tiba Tiba Tenis, Desta Beri Pujian untuk Raffi Ahmad

jpnn.com, JAKARTA - Presenter Deddy Mahendra Desta mengakui keunggulan Raffi Ahmad dalam pertandingan tenis bertajuk Tiba Tiba Tenis, Sabtu (12/11) malam.
Sambil mengucap selamat, dia pun menyebut Raffi Ahmad memang layak memenangkan pertandingan.
"Congrats Raffi Ahmad. Lu layak menang," tulis Desta melalui akun miliknya di Instagram, Minggu (13/11).
Bos Vindes Media itu memuji mental Raffi Ahmad saat menjalani pertandingan Tiba Tiba Tenis.
Menurut Desta, Raffi Ahmad juga punya semangat luar biasa mempersiapkan diri untuk bertanding tenis.
"Mental, ketekunan, progres lu luar biasa. Contoh nyata bukti usaha keras tidak akan mengkhianati hasil," ucap presenter Tonight Show itu.
Pertandingan tenis Desta melawan Raffi Ahmad bertajuk Tiba Tiba Tenis digelar di Tenis Indoor Senayan, Jakarta pada Sabtu (12/11) malam.
Dalam pertandingan tersebut, Raffi Ahmad menang atas Desta dengan skor 6-2 dan 6-3.
Desta mengatakan Raffi Ahmad memang layak memenangkan pertandingan Tiba Tiba Tenis.
- Jatuh Saat Menaiki Sapi, Raffi Ahmad: Lumayan Pusing
- Raffi Ahmad Ungkap Kondisi Setelah Jatuh dari Sapi
- Nagita Slavina Gelar Ajang Pencarian Bakat di Beberapa Sekolah
- Doakan Ruben Onsu, Raffi Ahmad: Semoga Keberkahan Selalu Menyertai
- 3 Berita Artis Terheboh: Doa Raffi Ahmad, Alasan Ridwan Kamil Bantu Lisa Terungkap
- Ruben Onsu Jadi Mualaf, Ini Doa dari Raffi Ahmad