SFC Anggap Lucu Sistem Laga Piala Gubernur Kaltim

SFC Anggap Lucu Sistem Laga Piala Gubernur Kaltim
Pemain Sriwijaya FC. Foto: Sumeks/dok.JPNN

jpnn.com - PALEMBANG – Turnamen Piala Gubernur Kalimantan Timur  (Kaltim) 2016 bakal kick off  27 Februari mendatang. Tim akan saling beradu dalam tiga grup di babak penyisihan dengan sistem setengah kompetisi (helf round-robin).

Dua tim teratas akan langsung lolos ke babak semifinal yang kembali akan dibagi dua grup. Masing-masing grup yang terdiri dari tiga tim, akan bertanding dengan sistem trofeo (3x45 menit). Selanjutnya, juara grup langsung lolos ke babak final turnamen.

Asisten pelatih Sriwijaya FC Hartono Ruslan, mengakui cukup aneh dengan sistem pertandingan baru itu.

"Kalau saya nilai memang agak lucu ya, tetapi ya mau bagaimana lagi. Karena ini sudah peraturan dari panitia, jadi tentunya harus kita patuhi," kata Hartono saat dibicangi, usai latihan distadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ), kemarin sore (22/2).

Pelatih asal Solo, Jawa Tengah tersebut menilai, dari tim Laskar Wong Kito sendiri tak begitu mempermasalahkan regulasi baru tersebut.

"Kalau kita sih gak ada masalah ya, kita tetap ikutin aturan yang ada, toh yang lain juga kan sama. Harus ikut dalam aturan yang seperti itu. Mungkin ada pertimbangan lebih ke waktu saja, jadi buat sistemnya seperti itu," timpal mantan arsitek Persik Kediri itu.

Sementara disinggung mengenai progres persiapan Asri Akbar dan kawan-kawan sejauh ini, Hartono menilai sudah berjalan seperti apa yang diinginkan.

Baik secara taktik bermain, dan juga sentuhan di lapangan sudah mengalami kemajuan signifikan. "Beberapa kali kita buat kontrol games, semua berjalan baik. Bisa dibilang cukup memuaskan," ujarnya. (cj11/ion/sam/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News