Sharapova Dekati Posisi Teratas

Sharapova Dekati Posisi Teratas
Sharapova Dekati Posisi Teratas
MADRID - Persiapan Maria Sharapova menuju grand slam Prancis Terbuka 2013 semakin matang. Petenis Rusia itu belum terkalahkan dalam tujuh pertandingan di lapangan tanah liat musim ini. Bahkan, dia belum kehilangan satu set pun untuk meraih kemenangan tersebut.

    

Petenis putri peringkat kedua dunia itu telah memastikan langkah ke perempat final Madrid Terbuka. Dia menyingkirkan petenis Jerman Sabine Lisicki 6-2, 7-5, kemarin.

Biar begitu, juara bertahan Prancis Terbuka tersebut mengaku belum puas dengan permainannya. Sebab, targetnya adalah merebut gelar di Roland Garros, arena Prancis Terbuka.

"Saya telah bekerja sangat keras supaya lebih kuat dan lebih baik, juga bergerak lebih baik di lapangan. Terutama untuk mengubah gaya, dari lebih banyak bertahan menjadi agresif di lapangan tanah liat," kata Sharapova kepada AFP.

MADRID - Persiapan Maria Sharapova menuju grand slam Prancis Terbuka 2013 semakin matang. Petenis Rusia itu belum terkalahkan dalam tujuh pertandingan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News