SHARP Perkenalkan Alat Masak Pintar, Healsio Superheated Steam Oven
jpnn.com, JAKARTA - Sharp melalui rangkaian produk Healsio kembali meluncurkan lini baru dengan menghadirkan Healsio Superheated Steam Oven yang mengusung konsep ‘Easy, Healthy, Tasty’.
Alat masak pintar ini memudahkan setiap orang untuk memasak makanan layaknya restoran bintang lima namun tanpa ribet.
Sejauh ini sudah terjual lebih dari 2,3 juta unit di seluruh dunia, produk ini mempunyai fungsi dari perpaduan Steam Oven, Microwave, dan juga Convection Oven di dalam satu alat masak.
Menggunakan sistem pemanasan dengan air, alat masak ini mampu menghasilkan uap air di mana kemudian uap tersebut dipanaskan kembali sampai 250° C sehingga menghasilkan Superheated Steam.
Injeksi Superheated Steam mampu terserap secara sempurna ke dalam makanan, sehingga berbagai jenis masakan dapat matang secara sempurna.
Uap panas yang dipaparkan oleh alat ini mampu mengurangi lemak, kadar garam dan minyak di dalam makanan sehingga hasil masakan akan menjadi lebih sehat.
Fitur ‘All In One Cooking’ memberikan kemudahan dalam pengoperasiannya. Metode low oxygen cooking, mampu mempertahankan efek antioksidan sehingga mampu menjaga keaslian cita rasa makanan.
Kehebatan dan kemudahan produk ini dirasakan secara langsung oleh Shinji Teraoka, President Director PT Sharp Electronics Indonesia yang menjadi salah satu peserta Cooking Battle pada gelaran Press Conference peluncuran produk (11/11).
Sharp memenuhi kebutuhan kaum urban akan alat masak yang praktis dan juga efisien.
- Sharp Aquos Sense8 Akan Meluncur di Indonesia, Bobot Lebih Ringan, Berapa Harganya?
- Ajak Masyarakat Berbagi Makanan di Ruang Publik, Sharp Bersedekah Kembali Hadir
- Sharp Luncurkan Smartphone AQUOS V6 Series, Sebegini Harganya
- Sharp Aqous V6 Series Hadir dengan Fitur Canggih, Harganya Terjangkau
- Sharp Indonesia Raih Top CSR of The Year 2021
- Sharp Luncurkan TV Aquos The Scenes 8K, Harganya Wow