Shell Apresiasi Inovasi Energi Karya Mahasiswa dalam Think Efficiency 2023

jpnn.com, JAKARTA - Perusahaan minyak dan gas Shell Indonesia mengumumkan tiga pemenang kompetisi karya inovasi pelajar, Think Efficiency 2023.
Direktur Pelumas PT Shell Indonesia, Andri Pratiwa mengungkapkan kompetisi ini salah satu upaya melibatkan generasi muda Indonesia dalam mengembangkan ide kreatif dan karya inovatif dalam menghadapi tantangan energi di masa depan.
"Kami percaya bahwa kolaborasi dengan para akademisi dan pelajar menjadi penting untuk turut andil dalam transisi energi," kata Andri Pratiwa saat ditemui di kawasan Jakarta.
Dia menyebut upaya menciptakan solusi berkelanjutan ini sejalan dengan strategi Powering Progress perusahaannya secara global. Tujuannya, tentu untuk mempercepat transisi bisnis ke net-zero emission.
Berkolaborasi dengan Society of Renewable Energy (SRE), Think Efficiency mengusung tema reimagining the future through sustainable innovation.
Tercatat ada 200 pendaftar dari kalangan pelajar dan mahasiswa yang mengirimkan rancangan ide dan solusi, dengan memilih satu dari tiga kategori; yaitu energi, tribologi, dan digitalisasi.
Salah satu peserta yang memenangkan kompetisi ini ialah PowerFlex dari ITB. Grup ini meraih juara pertama pada kategori energi.
Melalui kompetisi ini, PowerFlex menawarkan inovasi penggabungan teknologi panel surya dan pemantauan canggih untuk memperluas akses listrik yang bersih dan terjangkau.
Mendorong pertumbuhan inovasi industri energi di Indonesia, Shell mengapresiasi inovasi mahasiswa melalui Think Efficiency 2023.
- Peringatan Hari Bumi 2025, PalmCo Atur Strategi untuk Percepat Net Zero Emisi
- Lem Aica Aibon Meluncurkan Kemasan Baru dengan Sistem Warna
- Pelaku Pencurian HP Mahasiswa di Ogan Ilir Ditangkap
- Antisipasi Dampak Tarif Resiprokal AS, Bea Cukai Jaring Masukan Pelaku Usaha Lewat CVC
- Ciputra School of Business Makassar Gelar Pelatihan Pengelolaan Keuangan bagi UMKM
- Bahas Transmigrasi Patriot, Wamen Viva Yoga Dorong Mahasiswa Punya Jiwa Kewirausahaan