Sherina Incar Kuliah di Harvard
Jumat, 30 September 2011 – 11:52 WIB
TEKAD Sherina untuk melanjutkan pendidikan sudah bulat. Harapannya, bisa menjadi mahasiswi Harvard University, Amerika Serikat, tahun depan. ”Siapa yang nggak mau kuliah di Harvard" Itu menjadi salah satu target,” ujarnya ketika ditemui di Tea Addict, Jakarta Selatan. Anak kedua dari tiga bersaudara itu sudah cukup puas dengan pencapaiannya selama berkarir di bidang musik. Meski tak segetol Agnes Monica untuk go internasional, toh namanya dikenal di mancanegara. Dia baru saja tampil dalam One Young World 2011 di Zurich, Swiss. Dia menyanyikan lagu ciptaannya, Sing Your Mind, dalam konferensi pemuda sedunia itu.
Penyanyi kelahiran Bandung, Jawa Barat, 11 Juni 1990 itu bicara blak-blakan mengenai alasannya memilih kuliah di Negeri Paman Sam. Menurutnya, mutu pendidikan disana jauh lebih bagus ketimbang di tanah air. ”Kurikulumnya bagus banget. Major bisa diganti, fleksibel,” katanya.
Baca Juga:
Dia mengaku sudah tidak lagi mengkhawatirkan karirnya di Indonesia seperti saat baru lulus SMA. Sekarang, pendidikan yang menjadi prioritas utama. ”Aku mau mengejar gelar dulu. Kalau nggak ada gelar, nggak kompeten. Kalau kuliah di Indonesia, kurang tertantang. Jadi aku mau ke Amerika,” tuturnya.
Baca Juga:
TEKAD Sherina untuk melanjutkan pendidikan sudah bulat. Harapannya, bisa menjadi mahasiswi Harvard University, Amerika Serikat, tahun depan. ”Siapa
BERITA TERKAIT
- Sempat Cerai, Pinkan Mambo dan Arya Khan Ternyata Sudah Rujuk
- Bikin Bisnis Wedding Organizer, Angela Tee Menawarkan Konsep Pernikahan ala Artis
- Ajil Ditto Sempat Canggung Beradu Akting Dengan Adinia Wirasti di Film HITBK
- Konon Disukai Haruka Eks JKT48, Jirayut: Aku Ketawa, Kayak, Masa Dia Begitu
- Soal Penjurian Comic 8 Revolution, Oki Rengga: Mereka Harus Sadar Terus Berkompetisi
- Haykal Kamil Ungkap Penyebab Plafon Rumah Orang Tuanya Ambruk