Shin Tae Yong Anggap Pemain Muda dan Senior Sama, Asnawi Beri Reaksi Begini
jpnn.com, JAKARTA - Bek Timnas Indonesia Aswani Mangkualam Bahar merasakan kenyamanan saat berlatih dengan para seniornya pada pemusatan latihan Timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan pada 14-23 Februari mendatang.
Asnawi mengakui, metode latihan dari Shin Tae Yong ini mampu dilahap dengan baik oleh pemain senior dan pemain muda yang kini dikombinasikan materi pemainnya oleh pelatih asal Korsel tersebut.
"Jujur saya tidak masalah bermain dengan para senior dan banyak pemain muda di sini. Tetapi utamanya di senior harus tetap ada kerja sama antar pemain," katanya, usai sesi latihan, Rabu (19/2) malam.
Dia juga memastikan, rasa respek tetap ditunjukkan oleh para pemain muda kepada pemain senior, meskipun Pelatih Shin Tae Yong menganggap mereka semua sama.
"Di mata pelatih sama, tapi saya sebagai pemain muda tetap respek dan hormat kepada senior kami, bahkan kami tak segan untuk berdiskusi dan menimba ilmu kepada mereka," tegasnya. (dkk/jpnn)
Bek Timnas Indonesia Aswani Mangkualam Bahar merasakan kenyamanan saat berlatih dengan para seniornya pada pemusatan latihan Timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan pada 14-23 Februari mendatang.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Isyarat Exco PSSI Terkait Masa Depan Shin Tae Yong di Timnas Indonesia
- Soal Nasib Shin Tae Yong, PSSI Bilang Begini
- Profil Mitchel Bakker, Pemain Atalanta yang Digosipkan Didekati PSSI
- Konon Shin Tae Yong Bakal Dipecat, Penggantinya dari Eropa
- Awal Tahun 2025, Pratama Arhan dan Asnawi Mangkualam Berbeda Nasib
- Luar Biasa! Port FC Beri Asnawi Mangkualam Kontrak Jangka Panjang